Himpunan Pelajar Dan Mahasiswa Kabupaten Puncak Kota Studi Makassar Gelar Diskusi Bersama
Himpunan Pelajar dan Mahasiswa Kabupaten Puncak (HPMP) kota studi Makassar menggelar diskusi bersama, rabu 17 Oktober 2018.
Diskusi ini mengangkat tema Rohani dan Jasmani, dengan nara sumber Yendy Murib S.Sos M.Si dari Biro Pendidikan dan Pelatihan HPMP.
Dalam diskusi ini, materi yang dibahas oleh nara sumber terdiri dari sejumlah poin penting seperti dunia, tubuh, dosa dan keselamatan.
A. Dunia
Pemateri menjelaskan tentang dunia adalah pada mulanya Allah menciptakan langgit dan bumi serta segala isinya, untuk menfasilitasi seluruh umat manusia yang ada di muka bumi, agar dijaga dan dikelola dengan baik.
B. Tubuh
Allah menciptakan tubuh manusia adalah diambil dari debu tanha menjadikan manusia yaitu disebut Adam dan Hawa.
C. Dosa
Manusia jatuh kedalam dosa melalui Hawa dan Adam di Taman Eden ketika Hawa memakan buah terlarang.
D. Keselamatan
Adapun penjelasan tentang keselamatan terbagi atas 2 pilihan yakni keselamatan roh dan keselamatan fisik.
Dalm sesi mahasiswa atas nama Olina Wakerkwa menanyakan darimanakah Lucifer berasal. Kemudian Misyon kogoya menanyakan tujuan Allah menciptakan manusia. Lalu Penison Walia mempertanyakan mengapa manusia jatuh dalam dosa. Dan terakhir Mali Kiwak menanyakan apakah Lucifer ada sebelum atau sesudah bumi diciptakan.
Kesimpulan dari diskusi ini menghasilkan sejumlah poin penting sebagai berikut :
-
Apapun yang kita pikirkan dan ketahui sudah diketahui oleh Allah dan segala masa depan kita ada di tangan kita sendiri tapi semua dalam rencana Allah.
-
Kita harus senantiasa dekat dengan Allah dan melaksanakan perintahnya sehingga apa yang kita inginkan akan diberkati.
-
Diskusi diantara mahasiswa dan pelajar perlu dibudayakan
*Penulis : Jr. P. Titinus murib
[Nabire.Net]
Tinggalkan Balasan