Polres Nabire Ungkap 11 Kasus Curas dan Curanmor
Nabire, Kepolisian Resor Nabire menggelar jumpa pers terkait kasus pencurian dengan kekerasan (curas) dan kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor), Senin (06/02/2023).
Kegiatan jumpa pers tersebut dilaksanakan di lapangan Polres Nabire, dipimpin langsung Kapolres Nabire, AKBP I Ketut Suarnaya, S.H., S.IK, didampingi Waka Polres Nabire, Kompol Romadona, S.H., S.IK., Kasat Reskrim Polres Nabire, Kasie Humas Polres Nabire, Iptu Yaudi, S.Sos, para Anggota Sat Reskrim Polres Nabire, Timsus Polres Nabire serta wartawan media cetak, online dan elektronik.
Dalam jumpa pers yang berlangsung pukul 13.30 WIT tersebut, hadir juga 11 tersangka terdiri dari 2 tersangka kasus pencurian dengan kekerasan masing-masing YM dan KR, serta 9 tersangka kasus pencurian kendaraan bermotor masing-masing KR, FHN, BA, WPA, AD, YM, MA, KA dan YM.
Barang bukti yang diamankan petugas diantaranya sangkur, kunci L, obeng, martil, uang, rokok dan tas.
Sementara 20 unit motor yang diamankan dan merupakan hasil curas maupun curanmor masing-masing sebagai berikut :
-
Enam unit motor Honda Beat
-
Satu unit motor Honda Genio
-
Satu unit motor Yamaha Gear Type B3W1
-
Satu unit motor Yamaha Vixion
-
Satu unit motor Yamaha 1DY
-
Satu unit motor Honda Beat Street
-
Satu Unit motor Yamaha Mio
-
Dua unit motor Honda Supra X
-
Satu unit motor Yamaha Mio
-
Satu unit motor Yamaha Mio GT
-
Satu unit motor Vega ZR
-
Satu unit motor Yamaha MX King
Kapolres Nabire, AKBP I Ketut Suarnaya, S.H., dalam jumpa pers ini mengatakan, pihak kepolisian akan terus berupaya menghimbau masyarakat secara intensif agar selalu menjaga keselamatan saat berkendara.
Selain itu, pihak Kepolisian juga melakukan penindakan kepada para pelaku pencurian yang telah meresahkan masyarakat.
Sementara untuk kasus penikaman terhadap tukang ojek di Kampung Harapan, pelaku sudah teridentifikasi oleh tim, namun yang bersangkutan telah lari kabur ke pedalaman. Namun barang bukti satu buah motor Honda Beat putih telah diamankan.
[Nabire.Net/Polres Nabire]
Tinggalkan Balasan