Liputan Ekspedisi Nusantara Jaya, Tim Perintis Papua
Ekspedisi Nusantara Jaya adalah program dari Kementerian Koordinator Maritim dan Sumber Daya Republik Indonesia. Ekspedisi ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan wawasan kemaritiman untuk generasi muda serta penguatan konektivitas di pulau-pulau terdepan, terpencil dan wilayah perbatasan, melalui peningkatan akses terhadap kebutuhan bahan pokok sehari-hari, fasilitas kesehatan, fasilitas pendidikan, sarana dan prasarana, serta percepatan pembangunan di wilayah pulau-pulau dan perbatasan.
Dalam kegiatannya Ekspedisi Nusantara Jaya akan mengunjungi pulau-pulau terpencil, terdepan dan wilayah perbatasan untuk memberikan berbagai macam pogram pengembangan masyarakat diantaranya pemeriksaan kesehatan gratis, pasar murah, bimbingan belajar, pendidikan karakter melalui outbond dan dongeng, pelatihan kesenian, bersih-bersih pantai, dll.
Untuk rute keberangkatan Papua, melibatkan 7 pemuda Mandiri Online dan 8 anggota Komunitas Relawan Muda Nabire. Kegiatan ENJ Rute Papua dilaksanakan di Pulau Nau, Distrik Waropen Bawah, Kabupaten Waropen, Provinsi Papua.
Beberapa peserta dari luar Papua juga mengikuti kegiatan ini. Ardiansyah dari Jambi, Tri Sujarwo dari Lampung yang sedang mengikuti Program Indonesia Mengajar di Sambrawai dan Ham Syukur yang baru saja menyelesaikan studinya di Makassar.
Program yang dilaksanakan selama 10 hari mencakup 4 bidang, yaitu Pendidikan, Lingkungan, Ekonomi dan Kesehatan. Berantas buta huruf, pengadaan Ruang Baca, Bersih-bersih Pantai, Penukaran uang lusuh dan Pelatihan Kewirausahaan dengan menggunakan hasil laut merupakan beberapa program utama yang dilakukan oleh Tim ENJ perintis Papua.
Disambut baik oleh Pemda Waropen beserta Kepala Kampung dan Masyarakat Kampung Nau, Para Relawan berharap apa yang mereka lakukan dan mereka tinggalkan bisa menjadi hal yang berguna bagi masyarakat disana.
Shoku Snamo Otniel Way Mra-mra selaku Mentor Rute Papua menitipkan pesan kepada para Orang tua dan anak-anak di Kampung Nau, bahwa Pendidikan itu penting, karena masa depan Kampung Nau ada di pundak anak-anak selaku generasi penerus.
Mengajak beberapa anggota Relawan Muda Nabire untuk mengabdi di Pulau Nau merupakan kebanggaan tersendiri bagi Koordinator keberangkatan Rute Papua, Destina Boray Nababan. “Jangan terlalu memaksakan diri untuk melakukan hal-hal yang besar, cukup hal-hal kecil namun berarti bagi sesama..”
Terima kasih Pemda Nabire, Kapolres Nabire, Pemda Waropen, Masyarakat Kampung Nau dan semua pihak yang telah membantu kami. Doakan kami agar tetap bisa mengabdi serta membagikan ilmu dan kasih sayang kepada sesama. Tuhan memberkati.
Relawan Muda Nabire, Tim Perintis ENJ Papua
[Nabire.Net]
Tinggalkan Balasan