Pesta Seni Budaya Bisa Jadi Aset Berharga Kabupaten Nabire Agar Lebih Dapat Dikenal

e

Penyelenggaran Pesta Seni Budaya Daerah kabupaten Nabire, kedepannya diharapkan dapat menjadi aset yang berharga bagi kabupaten Nabire agar lebih dapat dikenal bukan hanya di Papua dan Indonesia tetapi juga internasional.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda Olahraga & Pariwisata kabupaten Nabire, Blasius Nuhuyanan. Menurut Blasius, kabupaten Nabire memiliki banyak suku baik di pegunungan maupun pesisir, dimana suku-suku tersebut memiliki ciri khas yang berbeda, sehingga kegiatan seperti pesta seni budaya bisa dijadikan ajang promosi kebudayaan & promosi pariwisata daerah.

Selain itu potensi kebudayaan dan pariwisata di Nabire tidak kalah dengan daerah lain dimana Nabire memiliki kebudayaan yang beragam seperti hiu paus yang sudah dikenal dunia.

Blasius Nuhuyanan juga berpesan kepada warga Nabire khususnya para generasi muda agar lebih mencintai dan melestarikan budaya daerah dan tidak terpengaruh oleh budaya budaya asing yang negatif .

(Jeffry Panjaitan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *