Masyarakat Paniai Harap Bupati Terpilih Segera Dilantik
Seiring dengan keluarnya amar putusan Mahkamah Konstitusi terkait sengketa Pemilukada Kabupaten Paniai, yang tetap memenangkan pasangan Hengky Kayame-Yohanes Youw, masyarakat Paniai mengharap pasangan terpilih itu segera dilantik, agar secepatnya dapat melaksanakan tugasnya melayani mereka.
Hal itu diungkapkan Anggota DPR Papua dari Dapil V meliputi Paniai, Nabire, Mimika, Dogoyai, Deiyai dan Intan Jaya Nason Utti. “Masyarakat Paniai sudah tidak sabar akan hadirnya pemimpin definitif, sehingga mereka sangat berharap Bupati dan Wakil Bupati terpilih segera dilantik, agar dapat melaksanakan tugasnya sesuai dengan yang diamanatkan,”ujar Nason Utty kepada wartawan, Rabu 3 April.
Menyikapi permintaan itu, kata Nason, ia meminta masyarakat bersabar karena prosesi pelantikan akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat. “Masyarakat hendaknya bersabar, dan tetap menjaga ketenangan Paniai, Bupati dan Wakil Bupati terpilih akan secepatnya dilantik,”imbuhnya.
Ia juga meminta masyarakat untuk tidak terpancing dan terprovokasi oleh issu-issu yang tidak jelas asal muasalnnya dan tidak bertanggung jawab, terutama issu mengenai pelaksanaan Pemilukada Paniai. “Pemilukada sudah terselenggera bahkan segala sengketanya baik di PTUN maupun MK sudah memiliki putusan hukum tetap dan mengikat, sehingga tidak ada lagi yang perlu dipersoalkan, bupati dan wakil bupati terpilih sah untuk memimpin Paniai 5 tahun kedepan,” tegasnya.
Jika ada yang mencoba mengutak utik seluruh tahapan serta proses hukum terkait Pemilukada, sambung Nason, mereka bertujuan menciptakan situasi yang tidak kondusif di Paniai, yang ujung-ujungnya akan menghambat proses pembangunan. “Masyarakat, siapapun dia, termasuk kandidat dan tim sukses yang bertarung dalam Pemilukada yang masih menyinggung kebelakang (proses Pemilukada yang sudah selesai) berarti mereka tidak ingin masyarakat Paniai hidup aman dan nyaman serta sejahtera,” tukasnya.
Nason meminta semua pihak bersikap dewasa, dan menerima hasil Pemilukada. “Pemilukada Paniai bukan agenda adat tapi ini agenda negara, jadi jangan ada lag pihak yang mencoba melokalisirnya hanya untuk mencipktakan keresahan ditengah masyarakat,”paparnya.
Kemenangan pasangan Hengky Kayame-Yohanes Youw adalah kemenangan rakyat Paniai yang telah memberikan mandat dan kepercayaan kepada mereka. Sehingga terpilihnya pasangan ini harus didukung dalam pelaksanaan tugas yang di amanatkan. “Kompetisi sudah berakhir dan sekarang waktunya semua komponen termasuk yang ikut berkompetisi untuk bersatu membangun Paniai, menuju masyarakatnya yang sejahtera,”imbuhnya.
Nason juga meminta pasangan terpilih mengajakan seluruh kompnen masyarakat Paniai, tanpa terkecuali untuk bersama-sama membangun Paniai. “Setelah kompetisi berakhir, pasangan terpilih bukan lagi milik segelintir orang, tapi sudah menjadi milik rakyat Paniai bahkan Papua, sehingga pasangan ini harus merangkul semua elemen,” imbuhnya.
Pelantikan pasangan terpilih bupati Paniai Hengky Kayame-Yohanes Youw rencananya akan dilaksanakan dalam waktu dekat.
(Sumber : BintangPapua)
Tinggalkan Balasan