Lanal Nabire Hadirkan Perpustakaan Keliling untuk Tingkatkan Minat Baca Siswa di Wilayah Pesisir

(Lanal Nabire Hadirkan Perpustakaan Keliling untuk Tingkatkan Minat Baca Siswa di Wilayah Pesisir)

Nabire, 17 Februari 2025 – Dalam upaya meningkatkan minat baca di kalangan siswa, Babinpotmar Lanal Nabire menghadirkan Perpustakaan Keliling di SD, SMP, SMA YPBI Sion Samabusa dan SD YPK Johanes Calvin, Distrik Teluk Kimi, Kabupaten Nabire, pada Senin (17/2/2025). Program ini menyasar siswa-siswi di Provinsi Papua Tengah, khususnya di wilayah pesisir, agar semakin gemar membaca dan memiliki wawasan luas.

Komandan Lanal Nabire Letkol Laut (P) Pius Herdasa Krisna Murti, S.T., M.T., CBEI, CACA, CRMP, CHRMP menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap pendidikan di daerah terpencil dan pesisir.

“Kami berharap siswa-siswi di Nabire dan wilayah pesisir, khususnya anak-anak Papua, semakin termotivasi untuk membaca. Melalui Perpustakaan Keliling ini, kami ingin memberikan akses lebih luas terhadap bahan bacaan berkualitas,” ujar Letkol Laut (P) Pius Herdasa Krisna Murti.

Program ini sejalan dengan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI, khususnya tugas Operasi Militer Selain Perang (OMSP) yang mencakup dukungan terhadap pemerintah daerah dalam bidang pendidikan. Selain itu, Peraturan Menteri Pertahanan Nomor 35 Tahun 2011 juga menegaskan bahwa TNI dapat membantu peningkatan pendidikan di daerah, terutama yang memiliki keterbatasan sarana dan tenaga pendidik.

Kehadiran Perpustakaan Keliling ini mendapatkan sambutan positif dari para siswa dan guru. Kepala Sekolah SD YPBI Sion, Hajol Saroi, S.Pd., mengapresiasi inisiatif Lanal Nabire yang telah memberikan akses bacaan bagi anak-anak didiknya.

“Kami sangat berterima kasih kepada Lanal Nabire atas program ini. Minat baca siswa semakin meningkat, dan kami berharap kegiatan ini bisa dilakukan secara rutin,” ujar Hajol Saroi.

Dengan adanya program ini, diharapkan akses literasi di daerah pesisir semakin meningkat dan generasi muda Papua semakin bersemangat dalam menimba ilmu.

[Nabire.Net/Imran]



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *