Gubernur Papua Tengah Meki Nawipa dan Wakilnya Tiba di Nabire, Langsung Hadiri Ibadah Syukuran
Nabire, 5 Maret 2025 – Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Tengah, Meki Nawipa dan Deinas Geley, tiba di Bandara Douw Aturure, Nabire, pada pukul 13.15 WIT, Rabu (05/03/2025), menggunakan pesawat Nam Air. Kedatangan keduanya disambut meriah oleh jajaran pejabat daerah.
Turut mendampingi Gubernur dan Wakil Gubernur, istri masing-masing serta rombongan. Mereka disambut oleh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), staf ahli, dan Bhayangkari.
Usai berjabatan tangan dengan para penyambut, Gubernur dan Wakil Gubernur menaiki mobil terpisah bersama istri masing-masing dan langsung bertolak menuju Gereja Chapel Pastoral Thomas Degei, Sekolah Tinggi Agama Kristen (STAK) Nabire, untuk mengikuti ibadah syukuran atas pelantikan mereka sebagai pemimpin baru Provinsi Papua Tengah.
Acara ini menjadi momen penting bagi masyarakat Papua Tengah dalam menyambut kepemimpinan Meki Nawipa dan Deinas Geley. Diharapkan, keduanya dapat membawa perubahan positif dan pembangunan yang berkelanjutan bagi provinsi ini.
[Nabire.Net/Sitti Hawa]
Tinggalkan Balasan