Tim Gerak Cepat Penanggulangan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat Di Wilayah Bandara Nabire Akan Dibentuk

Nabire – Guna tersedianya kebijakan dan protokol pengendalian dalam menghadapi kedaruratan kesehatan masyarakat di Nabire, khususnya di wilayah Bandar Udara Nabire, maka Dirjen Pencegahan & Pengendalian Penyakit (P2P) Biak, menggelar Review Dokumen Kontijensi Kesehatan di Bandara Nabire.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Kamis (29/11), bertempat di Hotel Mahavira, Jalan Merdeka Nabire. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan sejumlah instansi, stake holder terkait, dan perwakilan dari Maskapai Penerbangan yang beroperasi di Nabire.

Selain untuk kebijakan dan protokol pengendalian kedaruratan kesehatan masyarakat, kegiatan ini juga untuk membangun sinergitas antar instansi yang ada di lingkungan otoritas Bandar Udara Nabire, meningkatkan kemampuan SDM di instansi terkait dalam rangka menghadapi penanggulangan kedaruratan kesehatan masyarakat, serta penilaian ketersediaan fasilitas pendukungnya.

Review dokumen kontijensi kesehatan ini sendiri merupakan penyempurnaan dokumen kontijensi kesehatan yang dibuat di tahun 2015.

Sementara output yang akan dihasilkan dari kegiatan ini yaitu pembentukan Tim Gerak Cepat Penanggulangan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat, serta pemantapan rencana simulasi penanganan darurat kesehatan masyarakat tahun 2019 mendatang.

[Nabire.Net/BMKG/Rozar.Putratama]


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *