RSUD Nabire Raih Penghargaan Rumah Sakit Terbaik Nasional Pelapor Data Tuberkolosis Tahun 2019

Nabire – Hari Tuberkulosis (TBC) Sedunia diperingati setiap tanggal 24 Maret setiap tahunnya bertujuan untuk membangun kesadaran masyarakat bahwa TBC sampai saat ini masih menjadi epidemi di dunia, termasuk di Indonesia.

Tema yang diangkat pada Hari TBC Sedunia tahun ini, yaitu “Wanted: Leaders for a TB-free world. You can make history. End TB”. Sementara secara Nasional Hari TBC tahun ini mengusung tema “Peduli TBC, Indonesia Sehat”.

Menurut data dari WHO (World health Organization), setiap hari hampir 4.500 orang di seluruh dunia meninggal karena TBC, dan hampir 30.000 orang jatuh sakit dengan penyakit yang masuk kategori epindemik ini. Upaya global untuk memerangi TBC telah menyelamatkan sekitar 54 juta jiwa sejak tahun 2000 dan mengurangi angka kematian TB sebesar 42 persen.

Pada peringatan Hari TBC Sedunia tahun ini, Menteri Kesehatan RI, Nila Farid Moeloek menyerahkan beberapa penghargaan, salah satunya penghargaan Rumah Sakit Tuberkolosis Terbaik tingkat Nasional kepada Rumah Sakit Umum Daerah Nabire. Selain kepada RSUD Nabire, penghargaan di kategori yang sama juga diberikan kepada RSUD Dok II Jayapura dan RSUD dr. M. Ansari Saleh Banjarmasin.

Penghargaan yang diberikan kepada Rumah Sakit Umum Daerah Nabire sebagai Rumah Sakit Terbaik yang melaporkan data TBC sesuai dengan bebannya yang tinggi tentu diberikan setelah melalui sejumlah kriteria.

Selain kriteria sebagai Rumah Sakit yang pelaporan data TBC-nya sangat baik juga ditentukan melalui pelayanan serta penanganan yang baik terhadap pasien penyakit TB.

Penghargaan yang diberikan oleh Menkes kepada RSUD Nabire sebagai Rumah Sakit TB Terbaik tingkat Nasional tahun 2019 ini dibenarkan oleh Kepala Bidang Pencegahan Penyakit Menular (P2M) Dinas Kesehatan Kabupaten Nabire, dr. Frans Sayori, kepada Nabire.Net, selasa (26/03), melalui pesan singkatnya.

(Baca Juga : RSUD Nabire Raih Penghargaan Rumah Sakit Tuberkolosis Terbaik Nasional Bersama RSUD Jayapura Pada Peringatan Hari TB Sedunia)

Dikatakan dr. Frans Sayori, penghargaan kepada RSUD Nabire diterima secara simbolis oleh Direktur RSUD Nabire diwakili oleh Kepala Bidang Pelayanan Medik RSUD Nabire, Dr. Feliks Assa M.Kes.

Penghargaan ini sendiri merupakan kali kedua atau berturut-turut diberikan oleh Menkes kepada RSUD Nabire, setelah sebelumnya di tahun 2018 lalu juga diberikan penghargaan yang sama di Hari TBC sedunia.

[Nabire.Net]


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *