Rencana Pelantikan PSW YPK Nabire Periode 2014-2019

Badan Pengurus (BP) Yayasan Pendidikan Kristen (YPK) di Tanah Papua dalam surat penyampaian bernomor : 104/B – I/2014 berisikan masa tugas PSW YPK Kabupaten Nabire yang sudah berakhir pada tanggal 27 Mei 2013 dan belum ada penggantinya sampai saat ini. Berdasarkan surat usulan BPK Klasis GKI Paniai nomor : 002/G-16 .f/ IV /2014 tertanggal 4 April 2014, BP YPK Papua memohon bantuan Klasis GKI Paniai serta PSW YPK yang lama dapat memfasilitasi rencana pelantikan PSW YPK Nabire yang baru  periode 2014-2019 atas nama Drs. Barnabas Watopa, M.Si.

Sesuai undangan yang beredar, Selasa (23/09) hari ini pelantikan PSW YPK akan berlangsung pada jam 16.00 sore di gedung Gereja GKI Tabernakel Nabire.

Sesuai surat undangan nomor : 015/G- 21/IX/2014 yang langsung ditandatangi Badan Pekerja Klasis GKI Paniai, Ketua Pendeta Pubelius Manuaron, S.Si dan Sekertaris Pendeta Linda Upessy, S.Th, M.Pd, sehingga pelantikan PSW YPK Nabire yang baru ini tentunya dapat dilaksanakan sesuai undangan yang telah diedarkan ke sejumlah pihak.

Dari surat BPK Klasis Paniai nomor : 002/G-16.f/IV/2014 tertanggal 4 April 2014 dapat mengusulkan Drs. Barnabas Watopa, M.Si sebagai PSW YPK, Yehuda Maniawasi sebagai Sekertaris PSW dan Drs. Ishak Mandosir sebagai bendahara PSW YPK Nabire. Dengan dasar hasil Raker II Klasis GKI Paniai pada 14 Maret 2014 dan juga mengacu pada hasil rapat BPK Klasis Paniai pada hari Kamis 20 Maret 2014.

(Papuaposnabire)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *