Pengambilan Sumpah & Janji Pimpinan Definitif DPRD Kabupaten Dogiyai

(Pengambilan Sumpah & Janji Pimpinan Definitif DPRD Kabupaten Dogiyai)



Nabire – Bertempat di Aula Batalyon Nabire, Senin (18/05), jabatan definitif Ketua, Wakil Ketua I dan Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Dogiyai, ditetapkan oleh Ketua Pengadilan Negeri Nabire dalam suatu rapat paripurna DPRD Dogiyai.

Usai ditetapkan sebagai anggota DPRD Dogiyai 23 Januari 2020 lalu, jabatan definitif Ketua, Wakil Ketua I dan Wakil Ketua II DPRD Dogiyai baru ditetapkan hari ini oleh Ketua Pengadilan Negeri Nabire, Erenst Jannes Ulaen SH MH.

(Baca Juga : 25 Anggota DPRD Dogiyai Periode 2019-2024 Resmi Dilantik)

Pengambilan sumpah dan janji tersebut sesuai dengan SK Gubernur Papua Nomor 155/123/tahun 2020 tentang peresmian pimpinan DPRD Dogiyai periode 2019-2024 tgl 6 Maret 2020.

Rapat paripurna ini dilaksanakan sesuai protokol covid-19. Hadir dalam pengambilan sumpah dan janji ini rohaniawan Katolik, Pastor Selpius Goo, Pr dan rohaniawan Protestan, Pdt. Rowi Radja, S.Th.

Adapun jabatan definitif Ketua DPRD Dogiyai yang diambil sumpah dan janjinya atas nama Elias Anouw, S.IP, sementara Wakil Ketua I dijabat Simon Petrus Pekei, S.Sos dan Wakil Ketua II dijabat oleh Orgenes Kotouki, SE.

Dalam sambutannya, Ketua DPRD Dogiyai yang baru dilantik, Elias Anouw, mengatakan, selama menjabat sebagai Ketua sementara beberapa bulan lalu, ia bersyukur bisa mendapatkan kepercayaan penuh.

Elias juga mengajak semua pihak untuk bergandengan tangan dan berdoa agar covid-19 dapat segera berakhir. Ia juga berharap agar bersama-sama mentaati peraturan pemerintah dalam mencegah penyebaran covid-19.

Masih dalam sambutannya, Elias juga mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa kepada umat Islam yang bepuasa, serta ia menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya sesama anggota DPRD Dogiyai, Alexander Tagi, di Jayapura, 17 Mei 2020.

Kepada seluruh warga masyarakat di Dogiyai, Elias meminta dukungan dan doa dalam mengemban tugas dan tanggung jawab sehingga senantiasa dalam perlindungan Tuhan.

Rapat paripurna juga ditandai dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan, yang disaksikan seluruh peserta rapat paripurna.

Ikut hadir dalam rapat ini, Bupati dan Sekda Dogiyai, Ketua Pengadilan Negeri Nabire, Kajari Nabire, Kapolres Nabire, Danyon 75/AVT, Dandim 1705/Paniai serta Ketua Fraksi DPRD Dogiyai dan tamu undangan.

[Nabire.Net/Humas DPRD Dogiyai]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *