Pemerintah Kabupaten Dogiyai Adakan Penyusunan Rencana Kerja OPD 2025 dalam SIPD

(Pemerintah Kabupaten Dogiyai Adakan Penyusunan Rencana Kerja OPD 2025 dalam SIPD)

Dogiyai, 22 Juli 2024 – Pemerintah Kabupaten Dogiyai mengadakan acara Penyusunan dan Penginputan Rencana Kerja (Renja) OPD Tahun 2025 yang dilaksanakan untuk memastikan program pembangunan daerah tepat sasaran dan menjawab permasalahan setempat.

Renja OPD merupakan bagian penting dalam penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) yang nantinya akan dilampirkan dalam RKPD Kabupaten Dogiyai Tahun 2025 dan menjadi dasar Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

Dalam sambutannya, Pj.Bupati Dogiyai, Drs. Petrus Agapa, M.Si, menekankan pentingnya Renja OPD yang disusun harus sesuai dengan prioritas pembangunan yang tertuang dalam dokumen perencanaan jangka panjang dan menengah Kabupaten Dogiyai serta kondisi saat ini. Hal ini dilakukan agar program pembangunan dapat menjawab permasalahan daerah dan tepat sasaran.

“Penyusunan dan penginputan Renja di dalam SIPD harus sesuai dengan hasil Musrenbang RKPD agar tidak terjadi permasalahan di kemudian hari. Selain itu, perlu diperhatikan juga prioritas nasional seperti pengendalian inflasi daerah, penggunaan produk dalam negeri, penanganan stunting, penanganan kemiskinan ekstrem, menjaga keamanan daerah, serta sukseskan Pemilu dan Pilkada 2024,” ujar Bupati Dogiyai.

Bupati Dogiyai juga mengingatkan bahwa penyusunan dan penginputan Renja ini sangat penting dan menentukan pembangunan tahun anggaran 2025. Oleh karena itu, ia mengharapkan semua Kepala OPD dapat mengikuti penyusunan dan penginputan Renja dengan serius dan memanfaatkan waktu sebaik-baiknya untuk menyusun program kerja yang rasional dan realistis.

“Semua Kepala OPD harus mengacu pada Program Prioritas Pembangunan yang telah ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Daerah (RPD) Kabupaten Dogiyai Tahun 2023-2026 dan Renstra OPD Tahun 2023-2026. Hindari duplikat kegiatan dan usulkan program kerja dari kampung sesuai skala prioritas agar OPD yang mempunyai tupoksi bisa langsung menganggarkannya pada tahun berikutnya,” tambah Bupati Dogiyai.

Acara ini diakhiri dengan harapan bahwa penginputan Renja OPD 2025 dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan pemahaman yang sama di antara semua pihak yang terlibat. Dengan memanjatkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, Bupati Dogiyai secara resmi membuka acara Penyusunan dan Penginputan Rencana Kerja OPD 2025.

“Kiranya Tuhan Yang Maha Kuasa memberkati kita semua,” tutup Bupati Dogiyai.

[Nabire.Net]


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *