Ketua KNPI Dogiyai Apresiasi Bantuan Alat Kerja Bagi Warga Kampung

(Penyaluran bantuan BLT, beras dan alat kerja oleh Pemkab Dogiyai mendapat apresiasi dari Ketua KNPI Dogiyai)
Dogiyai – Pemkab Dogiyai melalui instansi terkait Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT), beras dan alat kerja kepada warga masyarakat di 79 kampung yang ada di kabupaten Dogiyai.
Pemberian alat kerja kepada warga tersebut merupakan salah satu hal yang positif yang dilakukan pemerintah daerah guna mengajak warga masyarakat agar kembali hidup di kampung, mengelola apa yang ada di kampung dan mengandalkan pangan lokal di masa pandemi Covid-19.
Apreasiasi akan hal itu datang dari Ketua DPD KNPI kabupaten Dogiyai, Bernardo Boma.Ia mengatakan bahwa kebijakan yang diambil pemkak Dogiyai khususnya dalam penyalurat alat kerja perlu diapresiasi, karena mengajak masyarakat untuk siap menghadapi pandemi Covid-19.
Diharapkan warga Dogiyai termotivasi untuk mengolah kembali lahan, kebun dan pekarangan rumah untuk ditanami pangan lokal sehingga bermanfaat kedepannya, bukan hanya di masa pandemi saja tapi untuk anak cucu.
[Nabire.Net]
Tinggalkan Balasan