Kecelakaan di SPC Nabire, Korban Alami Kendala Penanganan di RSUD, Keluarga Kecewa

(Kecelakaan di SPC Nabire, Korban Alami Kendala Penanganan di RSUD, Keluarga Kecewa)

Nabire, 20 Maret 2025 – Kecelakaan lalu lintas terjadi di kawasan SPC, Kabupaten Nabire, Papua Tengah, sekitar pukul 11.00 WIT. Dua korban, Emelinus Tebai dan Ernes Tebai, langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Nabire untuk mendapatkan perawatan medis.

Namun, upaya penanganan korban mengalami hambatan. Berdasarkan informasi yang dihimpun dari pihak keluarga, saat berada di IGD, tidak dijumpai petugas kesehatan di tempat, menyebabkan korban belum mendapatkan penanganan medis.

“Kami sangat berharap pihak rumah sakit segera bertindak cepat. Jangan sampai keterlambatan ini mengancam nyawa korban,” ujar salah satu anggota keluarga yang enggan disebutkan namanya.

Masyarakat dan keluarga korban mendesak pemerintah daerah turun tangan untuk memastikan pelayanan kesehatan di RSUD Nabire berjalan optimal. Keterlambatan dalam penanganan pasien gawat darurat bisa berakibat fatal, terutama bagi korban kecelakaan yang membutuhkan tindakan cepat.

Menurut informasi terbaru dari pihak keluarga, kedua korban akhirnya dipindahkan ke sebuah klinik di SP3 untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Nabirenet sudah menghubungi pihak Humas RSUD melalui Whatsapp untuk meminta keterangan terkait hal ini, namun hingga berita ini diturunkan, pihak Humas masih melakukan koordinasi dengan Direktur.

[Nabire.Net]



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *