Babinsa Koramil 1705-06/Mapia Sosialisasikan Penerimaan Calon Prajurit Secata PK Gelombang 1 Tahun 2025

(Babinsa Koramil 1705-06/Mapia Sosialisasikan Penerimaan Calon Prajurit Secata PK Gelombang 1 Tahun 2025)

Dogiyai, 22 Januari 2025 – Babinsa Koramil 1705-06/Mapia, Serka Yutrawanto, melaksanakan kegiatan pendataan penerimaan Calon Prajurit Secata PK Gelombang 1 Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di Makoramil 1705-06/Mapia, Kampung Bomomani, Distrik Mapia, Kabupaten Dogiyai, Papua Tengah, pada Rabu, 22 Januari 2025.

Kegiatan ini bertujuan mendukung program komando atas dalam rekrutmen Calon Prajurit Secata PK serta memberikan informasi yang jelas kepada masyarakat mengenai peluang karier di dunia militer. Dalam sosialisasinya, Serka Yutrawanto menjelaskan persyaratan administrasi yang harus dipenuhi, seperti dokumen pendukung, dan tahapan seleksi yang akan diikuti oleh calon prajurit.

“Disiplin dan kesiapan fisik menjadi kunci utama dalam proses seleksi. Kami ingin memastikan generasi muda memahami persiapan yang diperlukan untuk menjadi prajurit yang berkualitas,” ujar Serka Yutrawanto.

Babinsa Koramil 1705-06/Mapia juga menegaskan komitmennya untuk terus mendukung generasi muda yang bercita-cita mengabdi kepada bangsa dan negara melalui TNI. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan minat masyarakat, khususnya generasi muda, untuk bergabung dengan TNI, sekaligus menanamkan semangat patriotisme.

Koramil 1705-06/Mapia akan terus mensosialisasikan program rekrutmen ini, membantu proses administrasi, dan memberikan pendampingan kepada para calon. Dengan demikian, penerimaan prajurit TNI diharapkan mampu mencetak generasi muda yang siap menghadapi tantangan masa depan serta berkontribusi untuk kemajuan bangsa.

[Nabire.Net]


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *