Babinsa Koramil 1705-04/Moanemani Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Melalui Komsos di Kampung Mauwa

(Babinsa Koramil 1705-04/Moanemani Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Melalui Komsos di Kampung Mauwa)
Dogiyai, 25 Juni 2024 – Babinsa Koramil 1705-04/Moanemani, Sertu Luter Adi, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat Kampung Mauwa, Distrik Kamu, Kabupaten Dogiyai. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan serta meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Komsos adalah salah satu kegiatan rutin Babinsa yang bertujuan untuk mengenal warganya lebih dekat. Melalui kegiatan ini, Babinsa dapat menjalin hubungan yang lebih akrab dengan warga binaannya, serta mendapatkan informasi mengenai perkembangan situasi di wilayah desa tersebut.
Sertu Luter Adi menegaskan bahwa kegiatan Komsos ini merupakan tugas pokok seorang Babinsa. “Komsos dilakukan untuk mencari informasi dari warga binaan agar bisa lebih dekat dan akrab serta menjalin kebersamaan,” ujar Sertu Luter Adi.
Pak Marten, salah satu warga binaan, menyampaikan terima kasih kepada Babinsa yang telah meluangkan waktu untuk berinteraksi langsung dengan warga. “Kami sangat merasakan kepedulian Babinsa terhadap warga,” ungkapnya.
Kegiatan Komsos ini diharapkan dapat terus berlangsung secara rutin sehingga tercipta hubungan yang harmonis antara TNI dan masyarakat, serta meningkatkan rasa kebersamaan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kampung Mauwa.
[Nabire.Net]
Tinggalkan Balasan