Babinsa Koramil 1705-01/Nabire Dampingi Kegiatan Persami di SDN 02 Nabire
Nabire, 23 Februari 2025 – Babinsa Koramil 1705-01/Nabire, Serda Amin Tohari, turut serta dalam pendampingan kegiatan Perkemahan Sabtu-Minggu (Persami) di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 02 Nabire, Kelurahan Karang Tumaritis, Distrik Nabire, Kabupaten Nabire, Provinsi Papua Tengah.
Kegiatan Persami ini merupakan agenda rutin dalam Gerakan Pramuka yang bertujuan untuk membentuk generasi muda yang tangguh, mandiri, dan berjiwa kepemimpinan. Dalam kesempatan ini, Babinsa berperan aktif dalam membimbing serta melatih siswa-siswi SD agar memiliki kedisiplinan, tanggung jawab, dan jiwa kepemimpinan sejak dini.
Keikutsertaan Babinsa dalam kegiatan Persami di berbagai daerah mencerminkan komitmen TNI dalam membina generasi muda melalui kegiatan positif seperti Pramuka. Kehadiran Babinsa diharapkan dapat memberikan motivasi serta wawasan kebangsaan kepada peserta Persami.
Selain itu, melalui kegiatan ini, peserta diharapkan dapat mengembangkan keterampilan, meningkatkan rasa kebersamaan, serta menumbuhkan semangat cinta tanah air dan bela negara. Dengan adanya pendampingan dari Babinsa, diharapkan para siswa semakin termotivasi dalam mengikuti setiap rangkaian kegiatan Pramuka.
Kegiatan ini juga mendapat sambutan positif dari pihak sekolah dan para peserta. Mereka mengaku senang dengan kehadiran Babinsa yang turut serta dalam memberikan pembinaan dan wawasan kebangsaan. Diharapkan, kolaborasi antara TNI dan dunia pendidikan dapat terus berlanjut demi mencetak generasi muda yang berkualitas dan berjiwa nasionalisme tinggi.
[Nabire.Net]
Tinggalkan Balasan