Ayo Ikuti Sharing Session ELTA Peningkatan Kemampuan Bahasa Inggris & Program Beasiswa Australia Awards Di Nabire
English Language Training Assistance atau yang disingkat ELTA, merupakan program yang dibiayai oleh pemerintah Australia bagi mereka yang ingin melamar beasiswa S2 Australia Awards Scholarships (AAS) namun memiliki nilai bahasa Inggris yang belum memadai.
Program English Language Training Assistance (ELTA) atau program Bantuan Pelatihan Bahasa Inggris, untuk membantu masyarakat mengenal program ELTA dari Australia Awards yang bekerjasama dengan pemerintah Papua dan Papua barat, sehingga masyarakat yang ingin melanjutkan kuliah ke luar negeri tapi kemampuan bahasa inggrisnya masih belum memadai, dapat mengikuti program ini, tentunya melalui seleksi terlebih dahulu.
Program pelatihan ini juga dirancang untuk menunjang para pendaftar yang memenuhi kriteria beasiswa namun mempunyai tingkat kemahiran bahasa Inggris di bawah persyaratan minimal IELTS 5.0 untuk pendaftaran Australia Awards Scholarships.
Oleh karena itu, alumni ELTA Nabire akan mengadakan Sharing Session tentang pelatihan peningkatan kemampuan bahasa inggris dan beasiswa Australia Awards di Nabire.
Kegiatan Sharing Session tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 20 Januari 2018, di Aula Dinas Pendidikan Nabire, pukul 15.00 wit, dengan menghadirkan 2 alumni ELTA Nabire, Elya Alexander Tebai S.Sn (jebolan ELTA 5 tahun 2016) dan Drh. Sherly Ramandey (jebolan ELTA 6 tahun 2017.
Bagi warga Nabire yang tertarik mengikuti acara ini, bisa menghubungi contact person Juliana di 081328089014 atau Windi di 082398415586.
[Nabire.Net]
Hallo kk selain tgl 20 ada lagii nggk tgl dan bln 4 atw 5