Asisten II Setda Nabire Membuka Lomba & Kegiatan Dalam Rangka HUT Kemerdekaan RI Ke 71 Di Distrik Nabire Barat

0

Dalam rangka menyemarakan HUT Kemerdekaan RI yang ke 71 tahun 2016 di Nabire, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Distrik Nabire Barat bekerjasama dengan Pemerintahan Distrik Nabire Barat menggelar berbagai kegiatan dan lomba.

Terkait hal itu, sabtu (06/08), Asisten II Setda Nabire, Ir Sukadi, didampingi Kepala Distrik Nabire Barat, Alfius Douw, dan Ketua KNPI Distrik Nabire Barat, Kristianus Pekei SH, membuka secara resmi lomba dan kegiatan dalam rangka HUT Proklamasi ke 71, bertempat di Halaman Kantor Distrik Nabire Barat.

3 1 2

Dalam sambutan singkatnya, Ir Sukadi berharap kepada seluruh pemain yang terlibat dalam lomba dan kegiatan yang dilaksanakan untuk menunjukkan permainan yang baik dan sportif di lapangan agar pada pelaksanaan pertandingan, tidak ada masalah. Mari kita tunjukkan permainan yang baik serta terciptanya suasana yang aman dan kondusif.

4 5 6 7

Adapun lomba dan kegiatan yang digelar selama 2 minggu kedepan yaitu :

  1. Lomba Sepakbola antar kampung, se-Distrik Nabire Barat, memperebutkan Piala Bergilir Distrik Nabire Barat.

  2. Bola Voli Putra/i antar kampung, se-Distrik Nabire Barat

  3. Bulutangkis Putra/i, antar kampung, se-Distrik Nabire Barat (Tunggal dan Ganda)

  4. Lomba Baca Puisi tingkat SD dan SMP se-Distrik Nabire Barat

  5. Lomba Senam Zumba, Senam Chacha, antar Hub dan PKK se-Nabire Barat

  6. Lomba Yosim Pancar memperebutkan Piala Bergilir Distrik Nabire Barat dibuka bagi setiap Distrik yang ada di Nabire.

[OtopianusTebai/Nabire.Net]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *