16 Tim Anak-Anak Ikuti Festival Sepak Bola Usia Dini Sehat dan Bergizi di Papua Tengah
Nabire, 23 September 2024 – Festival Sepak Bola Usia Dini Sehat dan Bergizi resmi dibuka di Lapangan Sepak Bola Sapta Marga Kodim 1705/Nabire. Liga ini diikuti oleh 16 tim dari anak-anak berusia 9 dan 10 tahun yang berasal dari berbagai SD dan Sekolah Sepak Bola (SSB) di Kabupaten Nabire.
Acara pembukaan dihadiri oleh Penjabat Gubernur Papua Tengah yang diwakili oleh Kepala Biro Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat, Bapak Yohanes You, S.Ag., M.Hum., serta jajaran Forkopinda Papua Tengah dan Kabupaten Nabire. Dalam sambutannya, Yohanes You menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya festival ini.
“Tentu kami sangat mendukung kegiatan seperti ini sebagai ajang prestasi. Semoga lahir atlet-atlet yang membanggakan Papua Tengah di tingkat kabupaten, provinsi, maupun nasional,” ujarnya. Ia juga berterima kasih kepada panitia, terutama Forum Komunikasi Anak Cucu Perintis (FKACP) Kabupaten Nabire.
Ketua panitia, Bapak Alex Eduard Manibuy, S.E., mengajak semua pihak untuk menjaga ketertiban dan keamanan selama turnamen. “Jangan patah semangat, tunjukkan sportivitas, dan jadikan ini sebagai ajang untuk masa depan,” tambahnya.
Acara ini juga menggandeng Dinas Kesehatan Provinsi Papua Tengah dengan tema “Sehat dan Bergizi”. Kepala Dinas Kesehatan, Dr. Silwanus A. Sumule, SpOG(K), M.Kes., menekankan pentingnya menjaga pola makan dan gizi anak untuk masa depan yang lebih baik.
Usai pembukaan, penyerahan 80 bola dan paket makanan bergizi dilakukan untuk semua tim yang berpartisipasi. Festival ini diharapkan tidak hanya menciptakan prestasi di bidang olahraga, tetapi juga membentuk generasi muda yang sehat dan kompeten.
[Nabire.Net/Imran]
Tinggalkan Balasan