TP-PKK Papua Tengah Gelar Ibadah Awal Tahun 2025, Berikan Pengobatan Gratis dan Sembako untuk Lansia di Nabire

(TP-PKK Papua Tengah Gelar Ibadah Awal Tahun 2025, Berikan Pengobatan Gratis dan Sembako untuk Lansia di Nabire)

Nabire, 12 Februari 2025 – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Papua Tengah mengawali tahun 2025 dengan menggelar ibadah bersama kaum lanjut usia (lansia) di Kota Nabire. Kegiatan ini sekaligus menjadi momentum pembukaan program kerja TP-PKK sepanjang tahun ini, dengan berbagai agenda sosial yang bermanfaat.

Ketua TP-PKK Papua Tengah, Ny. Yosina Anwar Damanik, menyampaikan bahwa ibadah ini merupakan bentuk kepedulian terhadap para lansia, bukan hanya untuk memberikan kesegaran rohani, tetapi juga kesehatan jasmani melalui layanan pengobatan gratis dan pembagian sembako.

“Kami ingin berbagi dengan kaum lansia, tidak hanya melalui ibadah untuk menguatkan rohani mereka, tetapi juga dengan pengobatan gratis dan pemberian sembako untuk memenuhi kebutuhan mereka,” ujar Yosina.

Kolaborasi dengan Puskesmas Kalibobo, 130 Lansia Terima Bantuan

Dalam pelaksanaan kegiatan ini, TP-PKK Papua Tengah bekerja sama dengan Puskesmas Kalibobo untuk memberikan layanan kesehatan gratis kepada para lansia. Sebanyak 130 lansia dari berbagai denominasi gereja di Kota Nabire turut hadir dan menerima paket sembako yang telah disiapkan.

“Kami menyiapkan 150 paket sembako, tetapi yang hadir berjumlah 130 lansia. Pembagian sembako dilakukan secara merata kepada semua gereja di wilayah Silo Kalibobo,” jelas Yosina.

Komitmen TP-PKK Papua Tengah untuk Lansia, Perempuan, dan Anak

Lebih lanjut, Yosina menegaskan bahwa TP-PKK Papua Tengah akan terus menjalankan berbagai program sosial yang menyentuh berbagai kelompok masyarakat, termasuk lansia, remaja putri, perempuan, dan anak-anak di seluruh Papua Tengah.

“Kami berharap program-program ini bisa terus berlanjut, meskipun kini Papua Tengah sudah memiliki gubernur dan wakil gubernur definitif. Kami ingin lansia di Nabire tetap sehat, baik jasmani maupun rohani, sehingga mereka tetap bisa memberi makna bagi keluarga dan lingkungan sekitar,” tambahnya.

[Nabire.Net]



One Response to TP-PKK Papua Tengah Gelar Ibadah Awal Tahun 2025, Berikan Pengobatan Gratis dan Sembako untuk Lansia di Nabire

  1. DAVID BADII berkata:

    Assalamualaikum selamat siang

    Saya kunjungi website karna saya tidak pernah dapat bantuan pendidikan jadi makanya saya minta bantuan sebesar Rp 20.000.000
    Nama David badii
    Nomor WhatsApp 082280470577
    No rekening bank BNI 1913639759
    Kalau hati baik tolong di cairkan lewat
    Nomor rekening diatas itu..

    Sekian dan terima kasih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *