TNI Dan Polri Terus Berdampingan Ciptakan Kondisi Aman Di Dogiyai
Sudah menjadi tugas dan tanggung jawab bagi Kepolisian dan TNI dalam menjaga keamanan di setiap wilayah di seluruh Indonesia termasuk di kabupaten Dogiyai Papua.
Dalam menjalankan tugas keamanan khususnya di tiap Distrik dan Kampung di kabupaten Dogiyai, maka TNI dan Polri saling berdampingan dan bersinergi dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.
Hal tersebut dilakukan sebagai wujud solidnya TNI dan Polri dalam mengemban tugas dan tanggung jawabnya ditengah-tengah masyarakat khususnya di Dogiyai.
Walaupun masih banyak kendala yang dihadapi dalam menjaga kamtibmas di tiap Distrik maupun Kampung, namun TNI dan Polri terus menunjukkan sinergitasnya agar dapat menjadi contoh bagi warga Dogiyai.
Selain itu TNI/Polri juga mendorong dan memberikan pemahaman kepada warga khususnya pemuda di Dogiyai agar mampu mengembangkan kreativitas mereka khususnya dalam bidan olahraga maupun perkebunan.
Hal itu diwujudkan melalui pemberian sarana kontak berupa peralatan olahraga seperti bola voli dan net kepada para pemuda sehingga mereka bisa melakukan hal-hal yang positif dan tidak terpengaruh hal negatif seperti miras.
Selain itu TNI/Polri juga membantu peralatan kebersihan bagi tempat-tempat ibadah.
Menurut penjelasan Wakapolsek Kamuu, Ipda Parman, dalam menjaga kamtibmas khususnya di Polsek Kamuu, ia selaku Wakapolsek menekankan kepada anggotanya agar mengedepankan tindakan persuasif dalam pengamanan warga, dan tidak mudah terprovokasi.
Wakapolsek Kamuu juga mengharapkan agar warga yang berada di wilayah Polsek Kamuu agar bisa mentaati hukum yang berlaku agar situasi keamanan di kabupaten Dogiyai dapat terpelihara. Selain itu Wakapolsek meminta warga masyarakat bisa bekerjasama dan terlibat aktif dengan pihak keamanan untuk menjaga keamanan di Dogiyai.

Sementara itu, Danramil Mapia, Kapten Inf Abubakar berharap agar TNI dan Polri yang ada di Dogiyai dapat terus menciptakan soliditas dalam setiap tugas yang dijalankan serta menjalin persaudaraan.
Ia berpesan agar warga harus saling menghargai satu sama lain sehingga Dogiyai senantiasa aman dan damai.
Danramil Mapia menambahkan bahwa TNI dan Polri diharapkan dapat menjadi contoh yang baik bagi masyarakat dalam menjaga keamanan di Dogiyai, dan warga masyarakat dapat membantu menjaga sitkamtibmas agar tetap aman di Dogiyai.
[Nabire.Net/Maikel.M]



Leave a Reply