Raih Suara 95.964 Suara dari Puncak Jaya, Yoti Gire Berpeluang Lolos ke Senayan

(Raih Suara 95.964 Suara dari Puncak Jaya, Yoti Gire Berpeluang Lolos ke Senayan/Foto.Sitti Hawa/Nabire.Net)

Nabire, Caleg DPR RI nomor urut 2 dari Partai Amanat Nasional, Yoti Gire, S.Sos, berhasil meraup suara sebanyak 95.964, pada pleno rekapitulasi perhitungan suara tingkat Kabupaten Puncak Jaya.

Berdasarkan hasil rekap dari KPU Kabupaten Puncak Jaya pada pelaksanaan Pleno di tingkat Provinsi Papua Tengah, yang dilaksanakan di RRI Nabire, Rabu (14/03/2024), Yoti Gire jauh meninggalkan suara Caleg DPR RI lainnya.

(Baca Juga : Kamarudin Watubun Dulang Suara Tertinggi Caleg DPR-RI Dapil Papua Tengah di Pleno Kabupaten Paniai)

Sedangkan posisi kedua ditempati Caleg PDIP nomor urut 1, Kamarudin Watubun dengan jumlah suara 66.876. Posisi ketiga ditempati oleh Caleg Partai Nasdem nomor urut 1, Natalis Tabuni dengan jumlah suara 18.743.

(Baca Juga : Kamarudin Watubun Raih Suara Tertinggi Caleg DPR-RI Dapil Papua Tengah di Pleno Kabupaten Deiyai)

Dari enam kabupaten yang sudah diplenokan di KPU Papua Tengah yaitu Nabire, Dogiyai, Deiyai, Paniai, Intan Jaya dan Puncak Jaya, untuk sementara jumlah suara yang diraih Yoti Gire sudah melampaui jumlah suara sementara yang diraih Caleg Partai Gerindra nomor urut 1, Ari Sihasale dan Caleg Partai Nasdem nomor urut 1, Natalis Tabuni.

Untuk sementara, Ari Sihasale mengumpulkan 33.196 suara dari enam kabupaten, Natalis Tabuni meraih 58.887 suara sementara dari enam kabupaten, sedangkan Yoti Gire mengumpulkan 97.480 suara sementara dari enam kabupaten.

(Baca Juga : Soedeson Tandra Raih Suara Tertinggi Caleg DPR-RI Dapil Papua Tengah di Pleno Kabupaten Nabire)

Sedangkan suara tertinggi sementara dari enam kabupaten yang sudah diplenokan diraih oleh Caleg PDIP, Kamarudin Watubun dengan jumlah suara sementara 258.528 suara.



Posisi kedua suara terbanyak sementara ditempati Caleg Partai Golkar, Soedeson Tandra dengan jumlah suara sementara 167.368 suara dari enam kabupaten.

Masih tersisa kabupaten Mimika dan kabupaten Puncak yang belum diplenokan di rapat pleno rekapitulasi perhitungan suara tingkat Provinsi Papua Tengah.

Sebagai informasi, untuk dapil Papua Tengah mempunyai jatah 3 kursi di DPR RI.

[Nabire.Net]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *