Penyerahan Dana Desa Tahap II Tahun 2018 Kepada Kampung Mambor, Distrik Moora, Nabire

Nabire – Bertempat di Kampung Mambor, Distrik Moora, kabupaten Nabire, telah dilaksanakan penyerahan Dana Desa (DD) Tahap 2 Tahun 2018, Jumat (30/11).

Hadir dalam acara ini, Staf Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung kabupaten Nabire, Isak Kbarek, Kepala Distrik Moora, Petrus Runaki, Kepala Kampung Mambor, Spenyel Sawaki,  Kapospol Sub Sektor Moora, Ruben Samber yang juga pendamping P3MD, pendamping Landasan-KOMPAK dan juga dari PTPD (Pembina Teknis Pemerintahan Desa)Distrik Kep.Moora, serta warga kampung Mambor.

Dalam Kesempatan tersebut, Staf DPMK Nabire, Isak Kbarek menyampaikan kepada pemerintah kampung Mambor agar dapat bekerja lebih transparan dan bertanggung jawab kepada masyarakat, sehingga tidak terjadi kesalahpamahan antara pemerintah kampung dan masyarakat yang dapat menimbulkan permasalahan di kampung.

Hal senada juga dikatakan Kepala Distrik Moora, Petrus Runaki. Ia menekankan perlu adanya transparansi dalam pengelolaan dana desa, karena dana tersebut nantinya akan dipertanggungjawabakan sesuai yang digunakan.

Petrus Runaki juga meminta agar perencanaan pembangunan di kampung harus melibatkan seluruh lapisan masyarakat, sehingga masyarakat mengetahui apa yang dikerjakan pemerintah di kampung.

Sedangkan Kapospol Subsektor Kepulauan Moora, Bripka Ruben Samber menyampaikan mengenai kondisi kamtibmas menyongsong tanggal 1 dan 14 Desember.

Dalam himbauannya Kapospol menyampaikan agar masyarakat jangan trpengaruh dengan isu isu yg tidak brtanggung jawab mengenai Papua Merdeka yang dapat memecah persatuan dan juga dapat mengganggu ketertiban masyarakat dan juga pembangunan di kampung.

Seperti diketahui, Dana Desa Tahap II tahun 2018 untuk Kampung Mambor sebesar Rp. 791.521.173.- dengan sumber dana dari APBN sebesar Rp. 370.349.200.-, kemudian APBD sebesa Rp. 411.020.373.- dan Bagi Hasil Pajak (BHP) sebesar Rp. 10.151.600.-. Sementara Dana Prospek Kampung Mambor seebsar Rp. 99.475.000.-

Dalam acara ini, pemerintah kampung Mambor yang diwakili oleh Kepala Kampung, Spenyel Sawaki, menyampaikan kegiatan yang dilakukan di kampung menggunakan dana desa tahap II.

Kegiatan tersebut sebagai berikut :

A. Dana Desa (APBN)

  1. Pengadaan Peralatan Posyandu(7.375.400),Bantuan Keagamaan(40.000.000),Untuk Kesehatan : Bantuan Dana Evakuasi PaSien Darurat (9.000.000),Pendidikan:Pengadaan alat peraga dan Buku buku referensi tuk SD sebesar Rp. 42.077.000.-

  2. Bantuan Sosialisasi BUMDES sebesar Rp.10.000.000.-

  3. Pembinaan Kebudayaan (pengadaan suling bambu) sebesar Rp.6.000.000.-

  4. Pelatihan Suling Bambu  sebesar Rp. 6.000.000.-

  5. Bantuan untuk PKK sebesar Rp.13.000.000.-

  6. Insentif petugas kesehatan sebesar Rp. 18.000.000.-

  7. Pengadaan Bahan Perumahan untuk rehab sebesar Rp. 187.896.800.-

  8. Bantuan Warga Lansiasebesar Rp.8.000.000.-

  9. Bantuan untuk LMA(Lembaga Masyarakat Adat) sebesar Rp. 8.000.000.-

  10. Dana untuk hari hari besar kenegaraan sebesar Rp. 15.000.000.-

B. Alokasi Dana Desa (APBD)

  1. Pengadaan Bahan Perumahan untuk rehab sebesar Rp. 248.720.373.-

  2. Pembinaan Kelompok PKK sebesar Rp. 12.900.000.-

  3. Penghasilan Tetap Aparat sebesar Rp. 149.000.400.-

C. Bagi Hasil Pajak (BHP)

  1. Perjalanan dinas Kepala Kampung sebesar Rp. 10.000.000.-

[Nabire.Net/Frisan.Ansanay]


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *