Lomba Qasidah Sekaligus Pengukuhan Pengurus Lembaga Seni Qosidah Kabupaten Nabire

Seni Qasidah merupakan budaya bangsa yang bisa menumbuhkan daya cipta kreasi para seniman qasidah serta mampu memperkuat jati diri dan merekatkan bangsa dari Sabang sampai Merauke.

Pernyataan itu dikemukakan Ketua Lembaga Seni Qosidah Indonesia (LASQI) Provinsi Papua, DR KH Amirudin Sabil, saat membacakan sambutan pada acara Lomba Qasidah serta pelantikan Pengurus Lembaga Seni Qosidah Indonesia kabupaten Nabire periode 2016-2021, yang dipusatkan di Islamic Centre jalan Merdeka Nabire, sabtu pagi 1 april 2017.

Adapun pengurus Lembaga Seni Qosidah Indonesia kabupaten Nabire yang dilantik adalah sebagai berikut :

– Ketua Umum : Hj. Siti Komariyah
– Ketua I : H. Aziz Baharudin S.Kom
– Ketua II : Hj. Katherine Jabal Nur
– Sekretaris Umum : H. Husen Rumkel
– Sekretaris I : Putra Aminudin
– Sekretaris II : Irwan Surya
– Bendahara Umum : Hj. Nurmiati Akmar
– Bendahara I : Hj. Nurbaya

Kepengurusan juga dilengkapi dengan sejumlah bidang yang diperlukan.

Acara ini juga dimeriahkan dengan lomba qasidah yang diikuti 14 grup qasidah se-Nabire, serta turut dihadiri Ketua MUI, Kabag Pemerintahan kabupaten Nabire, La Halim S.Sos, unsur Forkopimda dan tamu undangan

[Nabire.Net]

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *