Lapas Nabire Ikut Serta Dalam Pemecahan Rekor MURI Tarian Kolosal Indonesia Bekerja Dalam Rangka HUT RI Ke-74

(Perform Tarian Indonesia Bekerja dari Lapas Nabire)

Nabire – Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-74, tahun 2019, jajaran Lembaga Pemasyarakatan di seluruh Indonesia, mempersembahkan tarian kolosal Indonesia Bekerja, yang dilaksanakan secara serentak, Kamis (15/08).

Lapas Kelas IIB Nabire juga turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Nantinya kegiatan ini akan mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI), sebagai tarian kolosal dengan jumlah peserta terbanyak yang melibatkan seluruh petugas Lapas dan Warga Binaan di seluruh Indonesia.

Kepala Lapas Nabire, Sopian A.Md.IP SH MH, kepada Nabire.Net, Jumat (16/08) mengatakan, para peserta dari Lapas Nabire dan Lapas seluruh Indonesia begitu serius menampilkan tarian kolosal diiringi wajah cerita, dan sangat antusias dalam penampilannya.

Tarian kolosal yang dibawakan diiringi lagu Indonesia Bekerja hasil karya Ibu Sri Puguh Budi Utomo selaku Dirjen Pemasyarakatan.

Tarian yang ditampilkan terdiri dari 3 bagian, yaitu tarian menggunakan caping di bagian pertama, tarian tanpa caping di bagian kedua, dan di bagian ketiga merupakan contoh formasi tarian ketika dilaksanakan secara kolosal.

[Nabire.Net]


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *