Ini Pesan Bupati Pada Perayaaan Natal Gabungan BKSAG Nabire Tahun 2021
Nabire, Badan Kerja Sama Antar Gereja (BKSAG) kabupaten Nabire menggelar Ibadah Perayaan Natal Gabungan Gereja-Gereja se-kabupaten Nabire, bertempat di Aula Yusuf Gereja Katolik KSK Meriam Nabire, Selasa (28/12).
Ibadah ini mengusung tema “Cinta Kasih Kristus yang Menggerakkan Persaudaraan (1 Petrus 1:22), dan sub tema “Melalui Perayaan Natal BKSAG Kita Berkomitmen membangun hubungan persaudaraan Diantara sesama Umat Tuhan di kabupaten Nabire.”
(Baca Juga : Ibadah Perayaaan Natal Gabungan BKSAG Kabupaten Nabire Tahun 2021)
Bupati Nabire, Mesak Magai, S.Sos, M.Si, dalam sambutannya pada acara ini mengatakan, ia sangat mengapresiasi terselenggaranya acara ini, terutama bagi para hamba-hamba Tuhan, baik Gembala, Pendeta, Katagis dan Pastor.
“Saya memberi apresiasi kepada hamba-hamba Tuhan baik Gembala, Pendeta, Katagis dan Pastor yang bisa menyukseskan Natal tahun 2021 ini.
Lanjut Bupati Mesak Magai, Gereja adalah mitra pemerintah sehingga program pemerintah kabupaten Nabire kedepannya sangat membutuhkan dukungan dan doa dari berbagai pihak terutama dari gereja, sehingga pembangunannya kedepannya bisa berjalan dengan baik dan lancar.
“Mohon dukungan doa para hamba Tuhan yang ada di Nabire karena daerah ini ada berapa suku yang terasing sepertinya, suku Ause, dan sebagainya, sehingga kami mendorong memfasilitasi supaya mereka juga bisa seperti kita,” kata Bupati Mesak Magai.
Acara ibadah Natal ini dihadiri oleh Bupati Nabire, Kapolres Nabire, Ketua BKSAG Nabire, Pdt. DR. Yance Nawipa S.Th M.Th, para hamba Tuhan dari berbagai denominasi gereja serta tamu undangan lainnya.
Ibadah juga diisi dengan paduan suara dan vokal grup dari Polres Nabire.
Kegiatan Ibadah Natal BKSAG kabupaten Nabire ini turut dibackup pengamanannya oleh personil TNI/Polri sebanyak 260 orang.
[Nabire.Net]
Tinggalkan Balasan