Ibadah Perayaan Natal Kantor Kementerian Agama Wilayah Meepago Dipusatkan Di Nabire

Keluarga Besar Kantor Kementerian Agama Kabupaten Wilayah Meepago menggelar Natal bersama, bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama kabupaten Nabire, Jumat 15 Desember 2017.

Hadir dalam perayaan Natal ini, Staf Ahli Bupati Bidang Kerohanian, Suprayitno S.Sos, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Nabire, Dogiyai, Deiyai, Paniai & Intan Jaya, serta para pegawai Kantor Kementerian Agama yang beragama Kristen dan Katolik.

Dalam sambutannya, Staf Ahli Bupati Bidang Kerohanian, Suprayitno S.Sos mengatakan, Natal mengandung makna penuh dengan kedamaian, oleh karena itu hendaknya Natal jangan hanya dijadikan perayaan rutin semata tetapi hendaknya bisa dijadikan momen untuk berbuat sesuatu yang bermanfaat bagi sesama.

Dengan demikian maka momen Natal bisa menjadi momentum berharga dalam menjalin ikatan persaudaran antar sesama staf Kementerian Agama di 5 kabupaten.

Ibadah perayaan Natal Kementerian Agama di Wilayah Meepago ini mengusung tema sentral “Hendaklah Damai Sejahtera Krisrus Memerintah Dalam Hatimu”, (Kolose 3:15a), serta sub tema “Melalui Natal Yesus Kristus, Kita Tingkatkan 5 budaya Kerja Kementerian Agama RI yaitu Integritas, Profesionalitas, Inovasi, Tanggung Jawab & Keteladanan”.

[Nabire.Net]


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *