Ibadah Minggu Pagi 9 Agustus 2020 di Gereja Kingmi Sejahtera Nabire

(Ibadah Minggu Pagi 9 Agustus 2020 di Gereja Kingmi Sejahtera Nabire)

Nabire – Bertempat di Gereja Kingmi Jemaat Sejahtera Nabire, telah dilaksanakan Ibadah Minggu Pagi, 9 Agustus 2020. Ibadah dipandu oleh Liturgos, Agnes E. Suprihatin.

Dalam ibadah ini, firman Tuhan disampaikan oleh Ibu Gembala Sidang, Pdt.Mince Tebun M.Pd.K, dengan firman terambil dari 1 Petrus 4:11 dengan tema khotbah ‘Sikap Hati Orang Kristen di Akhir Zaman’.

Dalam khotbahnya, Pdt. Mince Tebun menjelaskan ada beberapa hal yang wajib dan harus dimiliki oleh orang percaya. Pertama yakni mampu menguasai dirinya sendiri.

Hal kedua yang harus dimiliki yaitu menghadapi segala sesuatu dengan penuh ketenangan atau jadilah tenang (Yesaya 30:15).

Hal terakhir yang perlu dimiliki yaitu hadapi setiap persoalan dan permasalahan hidup dengan mengandalkan kekuatan doa.

Ibadah diakhiri dengan doa berkat yang dipimpin oleh Pdt. Mince Tebun, M. Pd.K.

Ibadah ini sendiri dilaksanakan dengan mengutamakan protokol kesehatan yaitu menggunakan masker, jaga jarak, dan cuci tangan dengan sabun.

[Nabire.Net/Ones Yobee]


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *