Dua Anggota Brimob yang Gugur di Jalan Trans Nabire KM 128 adalah Brigpol Arif Maulana dan Bripda Nelson Runaki
Nabire, 13 Agustus 2025 – Identitas dua anggota Brimob yang gugur dibunuh orang tak dikenal (OTK) di Jalan Trans Nabire–Dogiyai, tepatnya di kilometer 128, Papua Tengah, akhirnya terungkap. Informasi tersebut diperoleh Nabirenet dari ucapan bela sungkawa Sat Brimob Polda Papua.
Kedua korban adalah Brigpol Arif Maulana, BA MIN Kompi 4 Yon C Sat Brimob Polda Papua, dan Bripda Nelson Runaki, BA Kompi 4 Yon C Sat Brimob Polda Papua.
Keduanya ditemukan tewas dengan luka tebas di bagian wajah dan leher pada Rabu (13/8/2025). Saat kejadian, kedua korban diketahui sedang mengawasi pekerjaan perbaikan jalan Trans Nabire–Dogiyai.
Seorang karyawan PT AMP, kontraktor yang mengerjakan proyek tersebut, mengungkapkan bahwa seluruh regu pekerja langsung dievakuasi ke Nabire untuk menghindari potensi ancaman lanjutan.
Hingga kini, Nabirenet masih berupaya mendapatkan keterangan resmi dari Polres Nabire maupun Polres Dogiyai terkait kronologi dan pelaku penyerangan. Warga yang melintas di jalur ini diimbau tetap meningkatkan kewaspadaan, terutama pada titik-titik rawan gangguan keamanan.
[Nabire.Net]


Leave a Reply