Calon Anggota DPRK Puncak Jaya Minta Ketua Pansel Umumkan Nama Kepala Suku Pemberi Rekomendasi
Puncak Jaya, 13 November 2024 – Ketua Panitia Seleksi (Pansel) DPR Kabupaten (DPRK) Kursi Otonomi Khusus (Otsus), Yahya Wonorenggo, S.IP, M.Sos, menerima aspirasi dari para calon anggota DPRK Puncak Jaya. Dalam pertemuan yang berlangsung di Kantor Kesbangpol Kabupaten Puncak Jaya, Selasa (12/11/2024), para calon anggota DPRK meminta agar Ketua Pansel segera mengumumkan nama-nama Kepala Suku yang akan memberikan rekomendasi dan pengusulan untuk calon anggota dari setiap daerah pengangkatan.
Yahya Wonorenggo menyatakan bahwa Pemerintah Daerah telah menentukan sejumlah Kepala Suku yang memenuhi kriteria untuk memberikan rekomendasi tersebut. Penunjukan ini didasarkan pada kepala suku yang aktif, kompeten, dan memiliki pemahaman mendalam mengenai wilayah mereka masing-masing.
“Kami segera akan mengumumkan nama-nama Kepala Suku yang diberi amanah ini, sekaligus menetapkan batas waktu bagi para calon anggota DPRK untuk melengkapi persyaratan yang diminta,” ujar Yahya Wonorenggo.
Pengumuman ini diharapkan memberikan kejelasan kepada para calon anggota DPRK, serta mendorong proses seleksi yang transparan dan akuntabel.
[Nabire.Net]
Tinggalkan Balasan