Bupati & Kapolres Kunjungi Lokasi Kebakaran Pasar Kalibobo Nabire, Kapolres Berikan Bantuan Tali Asih

Nabire – Kebakaran kembali terjadi di Nabire, Jago merah beraksi di pemukiman warga yang berada di kompleks Pasar Kalibobo Nabire, rabu dini hari  sekitar pukul 03.00 Wit (23/01).

Berdasarkan keterangan dari Kapolres Nabire, AKBP Sonny Nugroho Tampubolon S.IK, yang diteruskan Humas Polres Nabire, Brigadir Efer Lamba kepada Nabire.Net, penyebab pasti kebakaran belum diketahui dan sedang dalam penyelidikan, namun diduga kebakaran terjadi karena arus pendek listrik

(Baca Juga : Kebakaran Hebat Landa Pemukiman Warga Di Kompleks Pasar Kalibobo Nabire, Rabu Dini Hari)

Sementara dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Sedangkan jumlah kerugian materiil sementara masih sedang didata. Sedangkan  jumlah rumah yang terbakar sebanyak 82 rumah. Jumlah Kepala Keluarga yang terdampak sebanyak 115 Kepala Keluarga. Jumlah jiwa yang terdampak sebanyak 476 jiwa.

(Baca Juga : Data Dinsos Nabire Terkait Kebakaran Di Kalibobo : 82 Rumah Terbakar, 115 KK Dan 476 Jiwa Terdampak Kebakaran)

Bupati Nabire, Kapolres Nabire dan sejumlah unsur Forkopimda telah mengunjungi lokasi kebakaran rabu sore (23/01). Dalam kunjungan tersebut Kapolres Nabire juga turut memberikan tali asih kepada korban kebakaran, yang diterima oleh koordinator posko, Kaharudin.

Adapun tali asih yang diberikan berupa sembako berupa mie instan sebanyak 50 karton dan air mineral sebanyak 50 karton.

“Mudah-mudahan apa yang kami berikan dapat bermanfaat bagi keluarga dalam musibah kebakaran ini,” ucap Kapolres Nabire, seperti diinformasikan Humas Polres Nabire, Brigadir Efer Lamba kepada Nabire.Net.

Sementara hingga rabu malam, bantuan bagi korban kebakaran terus berdatangan ke Posko Utama di halaman Masjid Babusalam Kalibobo Nabire.

(Baca Juga : Bantuan Untuk Korban Kebakaran Di Kalibobo Terus Berdatangan Di Posko Utama Masjid Babusalam)

[Nabire.Net]



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *