Bupati Deiyai Melkianus Mote Luncurkan Kembali Bus Pegawai untuk Efisiensi Transportasi ASN
Deiyai, 17 Maret 2025 – Bupati Kabupaten Deiyai, Melkianus Mote, S.T, secara resmi meluncurkan kembali Bus Pegawai yang sebelumnya sempat terbengkalai. Bus ini merupakan bagian dari pengadaan tahun 2019 yang tiba di Kabupaten Deiyai pada tahun 2020.
Awalnya, terdapat tiga unit Bus ASN yang dihibahkan kepada Dinas Perhubungan Kabupaten Deiyai. Namun, karena kurang dimanfaatkan, dua di antaranya dialihkan ke dinas lain, menyisakan satu unit yang hingga kini belum digunakan secara optimal.
Plt. Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Deiyai, Yanuarius Adii, S.I.P, menyatakan bahwa dirinya mendapatkan amanah dari Bupati Melkianus Mote untuk mengaktifkan kembali bus tersebut. Tujuannya adalah agar bus pegawai ini bisa memberikan manfaat nyata bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan pemerintahan Kabupaten Deiyai.
“Mari kita manfaatkan apa yang ada saat ini terlebih dahulu. Jika ke depannya antusiasme penggunaan bus pegawai tinggi, maka akan kita tambah pengadaan bus pegawai,” ujar Bupati Melkianus Mote dalam acara peluncuran tersebut.
Dengan diluncurkannya kembali Bus Pegawai ini, diharapkan dapat meningkatkan efisiensi transportasi pegawai pemerintahan, serta mengoptimalkan fasilitas yang sudah ada demi kelancaran tugas dan pelayanan publik di Kabupaten Deiyai.
[Nabire.Net]
Tinggalkan Balasan