Babinsa Bantu Warga Wiraska Bangun Pondok Pesantren

(Babinsa Bantu Warga Wiraska Bangun Pondok Pesantren)

Nabire, Selasa (21/05/2024) – Guna terciptanya sinergitas TNI bersama rakyat, Babinsa Pos Ramil Wanggar Koramil 1705-01/Nabire, Sertu Siwoyo melaksanakan karya bakti pembangunan pondok pesantren Riadul Quran di jalur 3 timur Rt5/Rw2 Kampung Wiraska, Distrik Nabire Barat, Kabupaten Nabire, Provinsi Papua Tengah.

Babinsa (Bintara Pembina Desa) menyatakan bahwa kegiatan karya bhakti ini dilakukan dengan tujuan untuk menjalin hubungan yang harmonis serta membantu mengatasi kesulitan yang dihadapi oleh masyarakat di wilayah binaan. Kegiatan karya bhakti ini biasanya melibatkan upaya gotong royong dan partisipasi dalam proyek-proyek yang bermanfaat bagi masyarakat.

Dengan membantu kesulitan warga seperti yang dilakukan saat ini, merupakan wujud kepedulian Babinsa kepada warga binaannya. Babinsa menegaskan bahwa tindakan tersebut adalah bentuk nyata dari perhatian dan dukungan mereka terhadap masyarakat di wilayah tanggung jawab mereka.

Kerja bakti tersebut bertujuan untuk meringankan beban masyarakat sekaligus membangun keakraban dan kekeluargaan. Diharapkan keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat diterima dengan baik dan berdampak positif bagi kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu, salah satu warga menyampaikan terima kasih atas kepedulian Babinsa dalam membantu proses pembangunan pondok pesantren.

“Saya menyampaikan terima kasih banyak atas kepedulian Babinsa, sehingga saat ini kami bisa mulai melakukan tahap pembangunan pondok pesantren yang dimulai dengan pembuatan pondasi,” tutupnya.(*)

[Nabire.Net]


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *