INFO NABIRE
Home » Blog » Warga Keluhkan Peningkatan Ruas Jalan A.Gobay & Pipit Kali Harapan Nabire

Warga Keluhkan Peningkatan Ruas Jalan A.Gobay & Pipit Kali Harapan Nabire

(Jalan A.Gobay Nabire)

Nabire – Dinas Pekerjaan Umum kabupaten Nabire melalui Bina Marga, saat ini tengah melakukan peningkatan sejumlah ruas jalan di kota Nabire.

Pekerjaan yang mulai dilaksankaan sejak Agustus lalu tersebut dimaksudkan agar para pengguna jalan di kota Nabire merasa nyaman dan lebih lancar dalam berkendara, karena jalan tidak lagi terasa bergelombang, disamping mengurangi resiko angka kecelakaan.

(Baca Juga : Bina Marga Nabire Sedang Dan Akan Lakukan Peningkatan Sejumlah Jalan)

Namun, pekerjaan ini juga mendapat beragam keluhan dari beberapa warga Nabire yang terdampak. Keluhan tersebut diantaranya pembuatan parit yang tidak sesuai kondisi yang diharapkan, serta dampak polusi udara yang diterima warga di sepanjang lokasi pelebaran jalan.

Seperti disampaikan Syahril, warga Jalan Pipit, Kali Harapan Nabire. Saat dihubungi Nabire.Net, senin sore (07/10), Syahril menjelaskan, pembuatan parit di jalan Pipit justru salah sasaran sehingga berakibat banjir beberapa hari lalu.

Menurut Syahril, parit yang dibuat hanya di satu sisi jalan, sementara sisi lainnya tidak dibuat. Ketika hujan mengguyur beberapa hari lalu, air dari parit tersebut menggenangi rumah warga di sisi lainnya yang tak memiliki parit.

Syahril sendiri telah mengadukan hal ini ke Bina Marga, dan sementara sedang dibuatkan, walaupun tidak sesuai harapan Syahril, karena hanya melintas 2 rumah saja.



Berbeda dengan Syahril, warga Nabire lainnya, Nuryanto, kepada Nabire.Net, senin (07/10) mengeluhkan pelebaran jalan di jalan Drs. A.Gobay, Karang Tumaritis Nabire yang lamban dituntaskan.

Kata Nuryanto, hingga saat ini jalan tersebut tidak diaspal, namun timbunan materialnya dibiarkan begitu saja, sehingga warga di sepanjang jalan A.Gobay, terkena polusi udara karena debu material.

Selain itu, kerugian lainnya menurut Nuryanto yakni sepinya pembeli karena banyak warga enggan melewati jalan tersebut akibat terdampak polusi udara.

Baik Syahril maupun Nuryanto berharap agar pemerintah kabupaten Nabire melalui Bina Marga, bisa segera menyelesaikan persoalan-persoalan tersebut, yang berkaitan dengan proyek pelebaran jalan.

[Nabire.Net]

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.