USWIM Nabire Terima Rekomendasi Pembukaan Prodi Baru
Nabire, 18 November 2025 – Universitas Satya Wiyata Mandala (USWIM) Nabire menggelar wisuda tahun akademik 2025 dan resmi mengukuhkan sebanyak 402 wisudawan dan wisudawati dalam acara yang berlangsung di kampus utama USWIM.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala LLDIKTI Wilayah XIV Papua dan Papua Barat, Dr. Suriel S. Mofu, yang kembali hadir memberikan sambutan di hadapan para lulusan, dosen, serta keluarga wisudawan. Dalam pidatonya, ia menegaskan komitmen peningkatan mutu pendidikan tinggi di Papua Tengah.
“Ini mungkin kali kedelapan saya berdiri di mimbar wisuda USWIM. Saya adalah Kepala LLDIKTI terlama di Indonesia, hampir 9 tahun menjabat,” ujarnya disambut tepuk tangan para hadirin.
Dr. Suriel juga mengenang momen ketika ia disapa sebagai “Kepala LLDIKTI terlama di Indonesia” oleh Rektor Universitas Pattimura Ambon saat bertemu Presiden Prabowo pada 7 Agustus lalu. Ia menilai sapaan tersebut sebagai pengingat sekaligus pengakuan atas kiprahnya dalam dunia pendidikan tinggi.
Dalam sambutannya, ia turut menyoroti kondisi perguruan tinggi swasta di Papua yang sebelumnya banyak diragukan legalitas dan kualitasnya. Ia membeberkan temuan awal saat menjabat sebagai Koordinator Kopertis Wilayah XIV.
“Dari hampir 2.000 dosen yang tercatat, hanya 300 yang memiliki jabatan akademik resmi. Hanya 88 dosen yang bersertifikat profesional pada 2017. Kini jumlahnya mulai membaik,” tegasnya.
Pada kesempatan tersebut, LLDIKTI Wilayah XIV menyerahkan Surat Rekomendasi Pembukaan Program Studi Baru kepada pihak kampus. Rektor USWIM, Petrus Tekege, S.H., M.H., menerima rekomendasi tersebut secara resmi.
Program studi baru yang disetujui mencakup:
-
Program Studi Hukum (S1)
-
Program Studi Ilmu Pemerintahan (S2) – sebanyak dua konsentrasi
Dr. Suriel menyampaikan harapannya agar pembukaan program studi baru dapat menjadi langkah percepatan peningkatan kualitas pendidikan tinggi di Papua Tengah.
“Selamat atas diterbitkannya rekomendasi prodi baru. Semoga digunakan sebagaimana mestinya demi peningkatan mutu pendidikan tinggi,” katanya.
Momentum wisuda ini tidak hanya menandai kelulusan para mahasiswa, tetapi juga membuka babak baru bagi USWIM Nabire dalam memperluas akses pendidikan tinggi berkualitas bagi generasi muda Papua. Kehadiran program studi baru diharapkan memperkuat peran USWIM sebagai perguruan tinggi lokomotif pembangunan sumber daya manusia di Papua Tengah.
[Nabire.Net/Marten Dogomo]



Leave a Reply