UN Tingkat SD/MI Tahun 2017 Di Sub Rayon 5 Nabire Diikuti 119 Siswa & Dipusatkan Di SD YPK Is Kijne Wadio
Siswa-siswi kelas VI di tingkat SD/MI di seluruh Indonesia, sejak senin kemarin (15/05), mengikuti pelaksanaan Ujian Nasional secara serentak, demikian halnya dengan di kabupaten Nabire.
Di Sub Rayon 5 Nabire, pelaksanaan Ujian Nasional berlangsung dengan baik dan lancar, dan dipusatkan di SD YPK Ishak Semuel Kijne Wadio.
Ujian Nasional di SD Kristen Agape Terpadu diikuti empat SD masing-masing SD Negeri Inpres Kalibobo, SD YPK Ishak Semuel Kijne Wadio, SD Yan Arif Waroki, dan SD Inpres Waroki.
Total siswa kelas VI yang mengikuti UN dari keempat SD tersebut sebanyak 119 orang, dengan rincian 67 siswa dari SD Negeri Inpres Kalibobo, 32 siswa dari SD YPK Ishak Semuel Kijne Wadio, 4 siswa dari SD Yan Arif Waroki, dan 12 siswa dari SD Inpres Waroki.
Sedangkan jumlah pengawas yang mengawas UN di Sub Rayon 5 sebanyak 14 orang dan menggunakan 7 ruang kelas.
Pelaksanaan Ujian Nasional di hari pertama mengujikan mata pelajaran Bahasa Indonesia, di hari kedua mata pelajaran Matematika dan di hari ketiga mata pelajaran IPA.
[Nabire.Net]



Leave a Reply