Tag Archives: Pelatihan Pemandu Wisata

Profesi pemandu wisata merupakan pekerjaan yang mulia, maka melalui Pelatihan Pemandu Wisata diharapkan bisa meningkatkan permintaan Pariwisata baik yang datang dari luar maupun lokal, sekaligus upaya pendayagunaan SDM menjadi lebih kompeten dalam meningkatkan sektor pariwisata menjadi sektor unggulan.

(Sekda Nabire Drs. Johny Pasande)
Untuk meningkatkan pemanfaatan keunikan keindahan alam atau keanekaragaman jenis satwa tumbuhan serta ekosistim kehidupan bawah laut telah menjadi perhatian kita semua khususnya para pemangku kepentingan sehingga di dalam perencanaan pengembangan pariwisata tidak akan terlepas dari pengelolaannya.

Pengelolaan sektor pariwisata yang baik dapat meningkatkan pendapatan masyarakat dan mengentaskan kemiskinan. Hal tersebut dikemukakan Kepala Dinas Pariwisata kabupaten Nabire, Drs Blasius Nuhuyanan, saat disinggung mengenai persiapan jelang diadakannya kegiatan Pelatihan Pemandu Wisata.