(Ketua CPNS dan Ketua DPW AHN Sampaikan Selamat dan Sukses atas Dilantiknya Pj Gubernur Papua Tengah Anwar Harun Damanik)
Nabire, 19 Oktober 2024 – Bertempat di Pantai Nabire, Ketua CPNS Papua Tengah, Pdt. Agus Hendrik Waimbo, dan Ketua DPW AHN, Frits Awom, menyampaikan selamat kepada Anwar Harun Damanik, S.STP., MM atas pelantikannya sebagai Penjabat (PJ) Gubernur Papua Tengah. Pelantikan ini dinilai membawa harapan baru bagi 256 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di wilayah tersebut, terutama terkait kepastian penerbitan SK PNS.