Rektor UNIPA Dr. Hugo Warami: SSH Jadi Terobosan Pendidikan untuk Generasi Papua Tengah
Nabire, 23 September 2025 – Rektor Universitas Papua (UNIPA), Dr. Hugo Warami, S.Pd., M.Hum, menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Papua Tengah yang telah menghadirkan inovasi pendidikan melalui Program Sekolah Sepanjang Hari (SSH).
Dalam kerja sama yang tertuang dalam nota kesepahaman (MoU), UNIPA akan menindaklanjuti langkah teknis bersama Dinas Pendidikan Papua Tengah untuk merancang penyelenggaraan SSH. Selain itu, UNIPA juga akan berkolaborasi dalam mendukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG).
“Gambaran SSH ini adalah siswa datang pagi, berdoa, sarapan, mengikuti pelajaran, hingga sore hari mereka pulang. Program ini tidak mengintervensi pembelajaran yang ada, tetapi menambah ruang pembinaan anak,” jelas Dr. Hugo Warami.

Diharapkan, SSH dapat menjadi terobosan dalam meningkatkan mutu pendidikan dan memberikan kesempatan bagi anak-anak Papua Tengah untuk mendapatkan pembinaan akademik sekaligus pembentukan karakter.
Diberitakan sebelumnya, Pemerintah Provinsi Papua Tengah melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan resmi menandatangani nota kesepahaman (MoU) dan perjanjian kerja sama dengan Universitas Papua (UNIPA) terkait implementasi Program Sekolah Sepanjang Hari (SSH). Penandatanganan ini berlangsung di ruang rapat kerja Gubernur Papua Tengah, Selasa (23/09/2025).
[Nabire.Net/Sitti Hawa]


Leave a Reply