Penjabat Bupati Nabire Sendius Wonda SH M.Si memimpin upacara peringatan Hari Bhakti Pekerjaan Umum & Perumahan Rakyat yang ke 70 tahun 2015, kamis (03/12), bertempat di Kantor Dinas Pekerjaan Umum kabupaten Nabire.
Penjabat Bupati Sendius Wonda SH M.Si membacakan sambutan tertulis dari Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadi Mulyono. Dalam amanatnya, Menteri PU Basuki Hadi Mulyono mengungkapkan kenangan 3 desember 1945 sebagai momentum lahirnya Hari Bhakti PU, dimana pada tanggal tersebut telah gugur 7 orang pegawai PU dalam mempertahankan Kantor Pusat Departemen Perhubungan dan Pekerjan Umum, yang saat itu berkedudukan di Gedung Sate, Bandung.
Dikatakan Menteri PU, peran Kementerian PU & Perumahan Rakyat untuk mewujudukan infranstruktur yang handal dalam membangun Indonesia yang lebih strategis. Terbangunnya infrastruktur akan memberikan kontribusi yang besar bagi pertumbuhan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan rakyat. Selain itu juga menciptakan lapangan kerja dan usaha.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadi Mulyono juga mengajak insan Pekerjaan Umum & Perumahan Rakyat untuk bekerja lebih keras dalam mencapai target pembangunan karena daya saing Indonesia saat ini masih lebih rendah dibanding beberapa negara di kawasan ASEAN, serta bertindak cepat dalam upaya mencapai sasaran capaian progress 93 persen yang harus diselesaikan sesuai standar kualitas dan proses yang dapat dipertanggungjawabkan.
Seusai upacara, dilanjutkan dengan kegiatan penanaman pohon lindung di jalur hijau depan Kantor PU serta acara Ramah Tamah bersama.
Leave a Reply