INFO NABIRE INFO PAPUA
Home » Blog » Pelaku Pencuri Excavator Di Dogiyai Diringkus Di Kalibobo Nabire

Pelaku Pencuri Excavator Di Dogiyai Diringkus Di Kalibobo Nabire

Pelaku pencurian Excavator (alat berat) di Ugapuga, kabupaten Dogiyai, berhasil diringkus unit resmob Polres Nabire, selasa (09/10) di Kelurahan Kalibobo Nabire.

Demkian penjelasan Kasat Reskrim Polres Nabire, AKP Komang Yustrio W.K S.IK, seperti dikutip Nabire.Net dari Humas Polres Nabire.

Kasat Reskrim membenarkan bahwa pelaku berinisial EA telah mencuri Excavator bersama rekannya HJ. Selanjutnya barang tersebut disimpan pelaku dan rekannya di Kali Merah, Distrik Nabire Barat.

Pelaku kemudian diringkus selasa petang (09/10) di Kalibobo. Setelah pelaku terciduk, aparat selanjutnya mengamankan barang hasil curian yang dititipkan pelalu di rumah keluarga DK di Kali Merah.

Usai menciduk EA, aparat selanjutnya menuju ke rumah pelaku lainnya, HJ, di Karadiri 2. Namun saat dicek, pelaku sudah berangkat ke Serui sesuai keterangan keluarga pelaku.

Kasat Reskrim AKP Komang mengatakan bahwa kasus ini masih akan diselidiki lebih lanjut untuk mengetahui apakah ada pihak lain yang terlibat.

[Nabire.Net]


Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.