Oxillia Maria Petege & Nathania Carissa Wakili SMP YPPK Santo Antonius Nabire Di OLSN & LME 2018
(Oxillia Maria Petege dan Nathania Carissa)
Dua orang siswi SMP YPPK Santo Antonius Nabire akan mengikuti 2 kegiatan bertaraf nasional yang diselenggarakan oleh Dirjen Pendidikan Dasar & Menengah, Kementerian Pendidikan & Kebudayaan.
Kedua kegiatan tersebut masing-masing Olimpiade Literasi Siswa Nasional (OLSN) dan kegiatan Lomba Menulis Esai (LME) tahun 2018.
Kedua siswa terpilih yang akan mengikuti kegiatan tersebut masing-masing Oxillia Maria E. Petege pada pada Bidang Debat Berbahasa Indonesia OLSN, serta Nathania Adelia Carissa pada kegiatan Lomba Menulis Esai.
Kedua kegiatan tersebut dihelat di Jakarta dari tanggal 27 s/d 31 Oktober 2018. Oxillia dan Nathania dalam lomba tersebut bersaing dengan 33 orang wakil dari seluruh Indonesia.
Selama mengikuti lomba, keduanya juga tak lupa mengikuti sarasehan dan dibekali dengan berbagai materi terkait penguatan karakter, potensi seni, dan pengembangan sikap kompetitif yang berwawasan global; seperti tertuang pada tema Festival Literasi Sekolah 2018, “Literasi Membangun Pembelajar Sepanjang Hayat”.
Kedua peserta dan juga para peserta lainnya dari seluruh Indonesia diharapkan bisa menjadi insan yang cerdas dan berbudi sebagai kader penerus dan pemimpin bangsa di masa depan.
Selain itu dengan mengedepankan pendidikan yang humanis, diharapkan peserta didik semakin berprestasi lewat berbagai kegiatan positif lainnya.
[Nabire.Net/Wawan]



Leave a Reply