INFO NABIRE
Home » Blog » “MK Harus Gelar Sidang, Kalau Saya Tidak Dapat, Nabire Bisa Konflik”

“MK Harus Gelar Sidang, Kalau Saya Tidak Dapat, Nabire Bisa Konflik”

1

Calon Bupati Nabire, Papua Decky Kayame ‎meminta Mahkamah Konstitusi (MK) segera menggelar sidang gugatan pilkada di daerah tersebut. Sebab, sampai sekarang MK belum juga menggelar sidang.

Decky mengatakan, MK sampai saat ini belum memberi respon lantaran pada 18 Januari lalu, berkas ditolak. Penolakan ini karena pelaporan telat 40 menit. Padahal, Decky sudah melayangkan keberatan atas hal ini sehari setelahnya. Ia menilai, hak azazi-nya sebagai warga negara dilecehkan hanya karena telat 40 menit.

Decky menambahkan, MK harus menggelar perkara, lantaran gugatan ini berasal dari bawah.

“Seandainya kalau saya tidak dapat, KPU Nabire bisa jadi sasaran, Panwas Nabire bisa jadi sasaran, Nabire bisa berdarah. Apapun resiko silahkan kita sama-sama klarifikasi, Nabire bisa konflik, tutur Decky Kayame.”

Video lengkap wawancara kru kedaipena dengan Decky Kayame bisa disaksikan disini.

(KP)

Post Related

Leave a Reply

  • YEREMIAS PAKAGE
    13 February, 2016 11:48 at 11:48

    Klo tdk siap mental. Jgn maju jadi kandidat bupati.
    Satu hal yg paling penting itu, minta TUHAN untk berikan pikiran yang baik, supaya semua yg akan dilakukan itu dapat berhasil.
    Jadilah orang yang bijak di dalam TUHAN, tanpa menyalakan siapa-siapa.

Your email address will not be published.