INFO NABIRE
Home » Blog » Meriah, Karnaval Semarak Merdeka di Kampung Wanggar Sari Nabire

Meriah, Karnaval Semarak Merdeka di Kampung Wanggar Sari Nabire

Nabire, 21 Agustus 2025 – Suasana penuh keceriaan menyelimuti Kampung Wanggar Sari saat pelaksanaan Karnaval Semarak Merdeka dalam rangka memeriahkan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Kamis (21/8/2025).

Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Kepala Kampung Wanggar Sari, Yosias Kegao, yang didampingi aparat kampung. Karnaval dimulai dari Lapangan Utama Kampung Wanggar Sari sebagai titik start sekaligus finish, dengan rute mengelilingi wilayah kampung.

Acara berlangsung meriah dengan melibatkan seluruh masyarakat, aparat kampung, serta pihak sekolah mulai dari tingkat TK/PAUD, SD, SMP, Pramuka, mahasiswa USWIM Nabire hingga tenaga kesehatan (Nakes) dari UPTD Puskesmas Wanggar.

Salah satu daya tarik dalam karnaval ini adalah penampilan peserta dengan berbagai kostum unik dan lucu. Kostum-kostum tersebut tidak hanya ditampilkan oleh anak sekolah, tetapi juga masyarakat umum, sehingga menambah keceriaan sekaligus menghibur penonton yang memadati sepanjang rute karnaval.

Kepala Kampung Wanggar Sari, Yosias Kegao, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh warga dan pihak sekolah yang telah berpartisipasi aktif. “Kegiatan ini adalah bentuk kebersamaan kita untuk merayakan kemerdekaan dengan penuh semangat dan kegembiraan,” ujarnya.

Dengan antusiasme masyarakat yang begitu tinggi, karnaval ini menjadi bukti nyata semangat persatuan dan rasa cinta warga Kampung Wanggar Sari terhadap NKRI.

*Ims-Wgr

[Nabire.Net]

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.