INFO OLAHRAGA
Home » Blog » Kontingen Karate Nabire Raih Juara 2 Umum Pada Kejuaraan Karate Pangdam Cenderawasih Cup 2017

Kontingen Karate Nabire Raih Juara 2 Umum Pada Kejuaraan Karate Pangdam Cenderawasih Cup 2017

Kontingen Karate Nabire berhasil tampil sebagai juara kedua pada Kejuaraan Karate Pangdam Cenderawasih Cup di Jayapura Papua, yang resmi ditutup sabtu 9 September 2017, di GOR Waringin Kotaraja.

Kontingen Nabire yang tampil mewakili Kodim 1705/Paniai, terdiri dari 17 orang atlet putra dan 10 orang atlet putri berhasil membawa pulang 7 emas, 6 perak dan 5 perunggu.

Sementara juara umum pada kejuaraan ini diraih oleh Kontingen Jayapura yang diwakili KKI Universitas Cenderawasih yang berhasil meraih 9 emas, 6 perak dan 6 perunggu.

Keberhasilan kontingen Nabire yang berhasil menjadi juara ke 2 merupakan prestasi yang cukup baik mengingat dalam kejuaraan ini ada 22 kontingen yang ikut serta.

Kejuaraan Karate Pangdam Cenderawasih Cup 2017 yang mempertandingkan kelompol umur masing-masing usia 14-15 tahun, kelas yunior komite, kelas dibawah 21 tahun, kelas senior komite umum dan kelas senior komite TNI, resmi ditutup oleh Kepala Staf Kodam Cenderawasih.

[Nabire.Net]

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.