Kegiatan Berbagi Kasih Bersama Pasien Anak RSUD Nabire Dalam Rangka HUT Kemerdekaan RI Ke-75

Nabire – Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-75, Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) RSUD Siriwini Nabire, mengadakan kegiatan “Berbagi Kasih” dengan pasien anak-anak yang dirawat di RSUD Nabire.
Seperti yang dilaksanakan hari ini, senin 17 Agustus 2020. Kegiatan ini dipimpin langsung Direktur BLUD RSUD Nabire, dr.Andreas Pekey, Sp.PD. Hadir dalam kegiatan ini dokter anak beserta staf perawat RSUD Nabire.
Dalam kegiatan ini, BLUD RSUD Nabire membagikan bingkisan berupa masker, face shield dan bendera kepada pasien anak-anak yang sedang dirawat. Selain itu, Direktur BLUD RSUD beserta jajarannya juga melakukan pemotongan kue HUT ke-75 Kemerdekaan RI.

Kata dr.Andreas Pekey, kegiatan berbagi kasih dengan pasien anak-anak di RSUD Nabire adalah kegiatan yang rutin dilaksanakan pada hari-hari besar nasional seperti HUT Kemerdekaan RI, Hari Anak Nasional, Hari Kesehatan Nasional, Idul Fitri, Paskah dan Natal.
Tujuan kegiatan ini adalah untuk mendekatkan diri sekaligus memberikan perhatian kepada pasien anak-anak yang menjalani perawatan di RSUD Nabire, juga sebagai salah satu alternatif untuk mempercepat penyembuhan kepada pasien, karena kesembuhan bukan saja diperoleh dari obat-obatan, namun juga melalui perhatian dan kasih sayang.
[Nabire.Net]


Leave a Reply