Karadiri Disiapkan Jadi Kota Pemerintahan, Gubernur Papua Tengah Targetkan Program Merata 2026
Nabire, 5 Januari 2026 – Pemerintah Provinsi Papua Tengah menyiapkan Karadiri sebagai pusat pemerintahan provinsi. Hal tersebut disampaikan Gubernur Papua Tengah, Meki Nawipa dalam sambutannya pada apel gabungan ASN awal tahun 2026 yang digelar di eks Bandara Lama, Nabire, Senin (5/1/2026).
Gubernur mengungkapkan bahwa pada tahun ini Pemprov Papua Tengah mulai membangun tiga tower pemerintahan yang meliputi Kantor Gubernur, Kantor DPRP, dan Kantor MRP. Selain itu, mess ASN yang telah dibangun akan dimanfaatkan untuk mendukung pemindahan pusat pemerintahan ke Kaladiri.
“Karadiri kita arahkan sebagai kota pemerintahan, sementara Nabire akan berkembang sebagai kota perdagangan dan industri,” ujarnya.
Selain pembangunan fisik, Gubernur menekankan bahwa tahun 2026 merupakan tahun pelaksanaan visi dan misi gubernur dan wakil gubernur definitif. Seluruh program pemerintah provinsi wajib memiliki hasil terukur, tepat sasaran, dan dilaksanakan secara merata di seluruh kabupaten Papua Tengah, dari wilayah pesisir hingga pegunungan.
Dalam kesempatan itu, Gubernur juga mengingatkan seluruh OPD agar segera menyelesaikan penyusunan APBD Tahun Anggaran 2026 sesuai batas waktu yang ditetapkan Kementerian Dalam Negeri. Ia meminta ASN bekerja cepat, menghindari ego sektoral, serta mengutamakan kerja tim dan gotong royong demi kepentingan masyarakat.
[Nabire.Net/Sitti Hawa]




Leave a Reply