Ibadah Minggu Pagi, 9 Juli 2017, Di Jemaat GKI Siloam Sanoba Nabire
Ibadah Minggu Pagi, 9 Juli 2017 di GKI Siloam Sanoba Nabire dipimpin oleh Pdt.F. Samsanoy dengan mengambil pembacaan firman Tuhan dari kitab injil Markus 10:13-16 “Yesus memberkati anak-anak”.
Membuka khotbahnya, Pdt. F. Samsanoy mengatakan bahwa tujuan setiap orang membentuk keluarga adalah untuk memperoleh keturunan atau anak sebagai penerus kehidupan ini dan juga sudah barang tentu kita semua mempunyai keinginan agar anak-anak kita kelak nantinya akan hidup bahagia dan sukses di kemudian hari.
Demikian juga dengan pembacaan firman Tuhan saat ini di ceritakan bahwa ketika Yesus melihat anak-anak tersebut Yesus mengasihi mereka dan para orang tua mengantarkan anak-anak tersebut kepada Yesus dengan satu harapan agar Yesus menjamah atau memberkati mereka sehingga kelak mereka juga mempunyai kehidupan yang layak di mata Tuhan.




Leave a Reply