Bantuan Medis Yang Didatangkan Pesawat TNI AU di Nabire Masih Diinventarisir

Nabire – Bantuan medis yang didatangkan Pesawat TNI AU di Nabire, rabu (08/04) lalu masih diinventarisir di gudang farmasi, namun sebagian besar bantuan tersebut adalah obat-obatan.
Hal itu disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19, dr.Frans Sayori, saat dimintai keterangannya oleh Nabire.Net, kamis (09/04).
(Baca Juga : Pesawat TNI AU Tiba di Nabire Angkut Logistik Penanganan Covid-19)
Kepada Nabire.Net, dr. Frans Sayori menjelaskan, hampir sebagian besar yang didatangkan tersebut adalah punya Rumah Sakit Nabire.
“Hampir sebagian besar peralatan tersebut punya teman-teman di RSUD Nabire antara lain cairan pengobatan ginjal, obat-obat, selain itu ada juga obat-obat dan vitamin untuk Dinas Kesehatan”, kata dr.Sayori.
Ketika ditanyakan mengenai peralatan yang berkaitan dengan penanganan Covid-19, dr. Frans menjelaskan dirinya belum bisa menjawab hal tersebut dikarenakan barang-barang tersebut masih diinventarisi.
“Barang-barang masih diinventarisi oleh teman-teman di gudang farmasi, karena kita bagi tugas, teman-teman masih inventarisasi barang yang datang, namun dari manifes barang yang datang, sebagian besar obat-obatan baik cair, tablet, kapsul, dan lain-lain”, tutup dr.Frans Sayori.
[Nabire.Net]


Leave a Reply